Ladiestory.id - Di era yang serba digital, anak-anak dituntut paham akan penggunaan teknologi. Pasalnya, teknologi membawa segudang manfaat dalam kehidupan sehari-hari, salah satunya adalah menjadi media belajar yang efektif.
Anak yang mengerti tentang cara pengoperasian gadget akan menjadi nilai plus di masa depan. Sebagai orang tua, ini adalah salah satu tanggung jawabmu untuk mengajari mereka dasar-dasarnya.
Meskipun banyak anak yang terbiasa bermain game di smartphone, ada banyak jenis teknologi lain yang tidak mereka ketahui cara menggunakannya. Melansir dari berbagai sumber, berikut lima cara kenalkan teknologi ke anak.
Mulai dari Dasar
Jika anak masih kecil, mulailah dengan mengajari mereka dasar-dasar teknologi. Jelaskan apa itu komputer dan bagaimana cara menggunakannya.
Tunjukkan pada mereka cara mencari informasi di internet dengan aman. Penting untuk menyesuaikan topik belajar dengan usia mereka. Jika si kecil sudah beranjak besar, beralihlah ke topik yang lebih maju, seperti media sosial, blogging, bahkan coding.
Ajari Cara Jelajah yang Aman di Internet
Jangan lupa untuk mengajari anak tentang keamanan berinternet. Sebab, banyak virus dan sejumlah situs di internet yang tidak layak untuk diklik.
Biasakan mereka untuk tidak memberikan informasi pribadi apa pun tentang diri mereka sendiri lewat internet. Jangan sampai, anak mengklik tautan yang tersesat, serta menjadi korban penipuan. Teruslah mengontrol aktivitas anak di internet dan menjaganya seaman mungkin.
Bangun Suasana Belajar yang Menyenangkan
Agar tak membosankan, cobalah cara belajar yang lebih menyenangkan. Mereka akan cenderung memperhatikan jika dapat menikmati pelajaran.
Ada banyak media yang seru dan interaktif untuk mengajari anak tentang teknologi. Misalnya, dengan bermain game online bersama, menonton video pendidikan, atau membaca buku tentang teknologi.
Selain itu, biarkan mereka terlibat ketika kamu sedang mengerjakan suatu proyek di gadget. Semakin sering terlibat dalam proses pembelajaran, semakin baik mereka menyerap informasi.
Dorong Kreativitas
Salah satu kegunaan internet bagi anak adalah mereka dapat mendorong kreativitas masing-masing. Jika buah hatimu menyukai bidang seni, biarkanlah dia menggambar atau menyanyi dengan bantuan gadget.
Apabila anak menyukai suatu bidang, berilah mereka kebebasan untuk berbagi ide dan bakatnya. Lebih lagi, mereka juga dapat menggunakan gadget untuk berkomunikasi serta berdiskusi dengan temannya.
Tetapkan Batas
Konsumsi konten digital yang berlebihan dapat membuat anak kecanduan. Mengingat hal ini, orang tua harus menerapkan batasan waktu layar yang dapat digunakan anak-anak. Sebaiknya, jangan biarkan anak bermain gadget dalam momen-momen tertentu, seperti selama waktu makan atau beberapa jam sebelum tidur.
American Academy of Pediatrics (AAP) merekomendasikan satu jam waktu layar untuk anak-anak berusia dua sampai lima tahun, dengan keterlibatan orang dewasa. Anak-anak yang lebih besar mungkin mendapatkan lebih banyak waktu, karena mereka memiliki memori dan rentang perhatian yang lebih baik.