1. Lifestyle
  2. 5 Cara Atasi Susah Tidur, Yuk Stop Begadang!
Lifestyle

5 Cara Atasi Susah Tidur, Yuk Stop Begadang!

5 Cara Atasi Susah Tidur, Yuk Stop Begadang!

Ilustrasi kurang tidur. (Special)

Ladiestory.id - Susah tidur atau insomnia merupakan kondisi saat seseorang mengalami kesulitan untuk tidur atau sering terbangun, sehingga waktu istirahat berkurang. Walau sering diremehkan, susah atau kurang tidur bisa menyebabkan kamu menjadi tidak bertenaga, mudah lelah, dan juga susah fokus. Selain itu, untuk jangka panjangnya susah tidur ini ternyata bisa menimbulkan masalah kesehatan.

Untuk itu, susah tidur perlu diperbaiki agar aktivitasmu tidak terganggu. Mengatasi susah tidur memang membutuhkan usaha yang cukup, namun hal ini tidaklah mustahil untuk dilakukan. Jika kamu merasa sangat ingin memperbaiki pola tidur, kamu bisa coba lima cara atasi susah tidur berikut.

Biasakan Tidur dan Bangun pada Jam yang Sama

Ilustrasi tidur. (Special)

Cara yang satu ini terdengar cukup mudah, padahal cukup sulit untuk diterapkan. Sebab harus membangun kebiasaan.

Bagi kamu yang sudah terbiasa begadang, pasti cukup sulit untuk memaksakan dirinya tidur lebih cepat. Maka dari itu, disarankan agar kamu menentukan jam tidur dan bangun setiap harinya. Jika kamu melakukannya dengan sungguh-sungguh, pasti kamu akan terbiasa dan mulai mendapatkan tidur dengan jam yang normal.

Batasi Tidur Siang

Ilustrasi tidur siang. (Special)

Tak sedikit orang yang berasumsi bahwa, ketika dirinya kurang tidur pada malam hari, maka siang harinya harus mendapatkan jam tidur siang. Padahal, tidur siang sendiri akan menyebabkan sulit tidur pada waktu malam hari.

Bukan berarti tidur siang itu dilarang, tetapi alangkah lebih baik jika jam tidur siang dibatasi. Cukup hanya dalam waktu 10-20 menit untuk tidur siang.

Selain itu, perhatikan juga waktunya. Disarankan agar tidak tidur terlalu sore, lebih baik di antara pukul 12.00 hingga pukul 15.00.

Hindari Minuman Kafein, Soda, Alkohol

Ilustrasi minuman soda. (Special)

Minuman yang bersoda, kafein, dan beralkohol mungkin terasa lebih nikmat bagi sebagian orang. Padahal, minuman-minuman tersebut bisa menjadi penyebab kamu susah tidur.

Selain minuman, disarankan agar kamu menghindari makan besar sebelum tidur, karena bisa menyebabkan saluran pencernaan tetap aktif. Hal ini bisa mengakibatkan kamu susah untuk tidur.

Suasana Tidur yang Nyaman

Ilustrasi tidur. (Special)

Kamu bisa membuat suasana tidur yang menurut kamu nyaman agar mendapatkan kualitas tidur yang baik. Kamu bisa mengatur suhu kamar agar tidak panas, atau bisa juga dengan memberikan aroma terapi pada ruangan kamar agar suasana terasa lebih menenangkan.

Hindari Stres

Ilustrasi stres. (Special)

Biasanya, kebanyakan orang mengalami susah tidur karena banyak pikiran atau dikenal dengan istilah overthinking. Padahal, hal tersebut tidak baik bagi kesehatan mental dan fisik. Kamu bisa mencegah susah tidur karena stres ini dengan cara meditasi ataupun yoga.

Akan tetapi, jika kamu merasa bahwa stres yang dialami tidak bisa diatasi sendiri, kamu bisa mencoba untuk melakukan konsultasi pada professional agar mengetahui solusi terbaik yang bisa kamu lakukan.

Yuk, stop begadang mulai sekarang dan perbaiki pola tidur!

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel