1. Entertainment
  2. Butuh Banyak Transfusi Darah, Ruben Onsu Sakit Apa?
Entertainment

Butuh Banyak Transfusi Darah, Ruben Onsu Sakit Apa?

Butuh Banyak Transfusi Darah, Ruben Onsu Sakit Apa?

Ruben Onsu dan Betrand Peto. (YouTube.com/The Onsu Family)

Ladiestory.id - Kondisi kesehatan Ruben Onsu akhir-akhir ini menurun. Ayah dari Betrand Peto ini sempat kembali dilarikan ke rumah sakit. Ruben memaparkan penyakit yang dideritanya dalam program "Brownis" pada Senin (27/6/2022). Suami dari Sarwendah ini menjelaskan, bahwa terdapat flek di bagian otaknya.

Ruben Onsu. (YouTube.com/TRANS TV Official)

"Darahnya terus berkurang, nggak punya jalan lain ya gua harus ke sana ke rumah sakit," ujar Ruben Onsu.

"Banyak pemikiran dari yang lain, sebelumnya itu kan aku ada itu ya MRI dan yang lainnya memang ada beberapa lagi yang harus ditelaah lebih jauh ada beberapa bintik-bintik titik di bagian otak," lanjutnya.

Setelah mendapatkan transfusi darah, Ruben Onsu kembali menjalani pemeriksaan guna memastikan bisa keluar dari ruang ICU. Namun ternyata, ia masih membutuhkan beberapa kantong lagi agar bisa dipindahkan ke ruang perawatan.

"Katanya otak itu kalau sama darah itu lebih serakah. Jadi kalau dia (otak) baru masuk darah langsung nyerapnya lebih banyak dan kalah sama yang ada di tubuh jadi lebih banyak keserapnya di otak," ujar Ruben Onsu.

"Jadi ya memang kemarin itu transfusi darah lagi, enggak bisa ke ruangan karena harus di ICU dulu," lanjutnya.

Mendengar cerita tersebut, Ivan Gunawan sebagai sahabat, merasa sedih melihat kondisi Ruben Onsu yang sedang sakit dan membutuhkan banyak darah.

"Pas gue nonton tayangan lo tuh gue sedih kalau darah gue nggak sama sama lo," Ujar Ivan Gunawan sambil menahan tangis.

Ivan Gunawan bahkan rela memberikan darahnya kepada Ruben Onsu jika cocok, karena tubuhnya yang besar maka darah yang dihasilkan banyak menurutnya.

"Makanya gua tuh kemarin oma gua yakin dengan badan gua segede gini pasti darah gue ya banyak ya oma," ucap Ivan Gunawan.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel