1. Fashion
  2. Brand Zelmira Perkenalkan Tradisi Luwur Asal Kudus di MUFFEST+ 2022
Fashion

Brand Zelmira Perkenalkan Tradisi Luwur Asal Kudus di MUFFEST+ 2022

Brand Zelmira Perkenalkan Tradisi Luwur Asal Kudus di MUFFEST+ 2022

Brand Zelmira SMK NU Banat Kudus. (Ladiestory.id/ArfiahRamadhanti)

Ladiestory.id - Acara Muslim Fashion Festival MUFFEST+ 2022 yang tengah digelar mulai 21-23 April 2022 di Grand Ballroom, The Ritz Carlton, Pasific Place, menampilkan banyak koleksi busana dari berbagai desainer yang berasal dari seluruh daerah di Indonesia. Zelmira menjadi salah satu brand yang menarik pasalnya, koleksi yang ditampilkan merupakan karya dari para siswi SMK NU Banat asal Kudus, Jawa Tengah.

Koleksi Bertema Luwur Brand Zelmira SMK NU Banat Kudus. (Ladiestory.id/ArfiahRamadhanti)

Berusaha memperkenalkan tradisi asal daerahnya, para siswi yang terlibat langsung dari proses desain hingga produksi membawa satu tema, yakni Luwur. Keempat desainer muda, Najla Mufida Azmi, Dewi Rosita Alamanda, Fathin Naziha dan Munira menyampaikan jika karya kali ini yang berjudul Luwur, terinspirasi dari salah satu tradisi turun temurun yang terkenal di Kudus.

Corak Luwur dari Brand Zelmira SMK NU Banat Kudus. (Ladiestory.id/ArfiahRamadhanti)

Tradisi Luwur, merupakan sebuah kegiatan yang dilakukan untuk membuka serta mengganti kelambu pembungkus nisan dan cungkup dari makam Sunan Kudus. Tradisi ini kemudian diolah secara kreatif hingga menghasilkan motif, corak dan desain dalam kain yang kini digunakan untuk membuat 8 tampilan busana siap pakai.

Brand Zelmira SMK NU Banat Kudus. (Ladiestory.id/ArfiahRamadhanti)
Brand Zelmira SMK NU Banat Kudus. (Ladiestory.id/ArfiahRamadhanti)

Meski tradisi ini merupakan tradisi yang sangat terkenal di daerah asalnya, Kudus. Namun, di luar daerah masih sedikit atau banyak orang yang belum mengetahui tradisi ini. Oleh karena itu, para desainer mencoba untuk memperkenalkan kepada lebih banyak orang tentang tradisi ini melalui karya koleksinya di MUFFEST+ 2022 sebagai salah satu gelaran busana muslim terbesar di Indonesia.

Desainer Brand Zelmira SMK NU Banat Kudus. (Ladiestory.id/ArfiahRamadhanti)

“Tradisi Luwur bagi orang luar Kudus masih banyak yang belum tau, jadi kita ingin memperkenalkan tradisi yang sangat besar di Kudus ini kepada lebih banyak orang di luar,” ujar Dewi Rosita Alamanda dan Najla Mufida Azmi selaku perwakilan desainer yang hadir di MUFFEST+ 2022 kemarin.

Brand Zelmira merupakan sebuah brand terbentuk sejak 2014 di SMK NU Banat Kudus, Jurusan Tata Busana. Zelmira yang juga merupakan bagian dari pembelajaran, berusaha mendorong para siswanya untuk mampu berkarya dengan standar industri melalui keterampilan yang telah dipelajari di sekolah. 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel