1. Entertainment
  2. BLACKPINK Sukses Gelar Konser di Seoul, Banjir Dukungan dari Artis Korea
Entertainment

BLACKPINK Sukses Gelar Konser di Seoul, Banjir Dukungan dari Artis Korea

BLACKPINK Sukses Gelar Konser di Seoul, Banjir Dukungan dari Artis Korea

Konser BLACKPINK "Born Pink" Seoul. (Spesial)

Ladiestory.id - Girl group asuhan YG Entertainment, BLACKPINK, baru saja sukses menggelar konser di Seoul, Korea Selatan pada Sabtu dan Minggu (15-16/10/2022). Konser ini merupakan konser pembuka tur dunia BLACKPINK yang bertajuk “Born Pink”.

Dalam gelaran konser yang berlangsung selama dua hari itu, terlihat banyak artis Korea Selatan yang turut menyaksikan dan mendukung aksi panggung BLACKPINK. Diketahui, banyak rekan sesama idol hingga lawan main Jisoo di drama “Snowdrop”, yang mengunggah momen menonton konser sekaligus berfoto dengan para anggota BLACKPINK.

Pada konser hari pertama, rekan satu agensi BLACKPINK sekaligus member Winner, Lee Seung Hoon hadir mendukung juniornya. Ia mengunggah foto bersama setiap anggota BLACKPINK di akun media sosialnya.

Lee Seung Hoon WINNER dan Jennie BLACKPINK. (instagram.com/maetamong)

Anggota Girls Day, Hyeri, turut memberi dukungan member BLACKPINK. Sahabat Rose ini juga menuliskan ucapan manis di caption Instagram.

BLACKPINK dan Hyeri. (instagram.com/hyeri_0609)

Beberapa anggota TWICE, seperti Nayeon, Jihyo dan Mina, juga mendukung BLACKPINK. Bona WJSN yang dikenal dekat dengan Jisoo, ikut memberikan dukungan kepada BLACKPINK.

Bona dan Jisoo BLACKPINK. (instagram.com/bn_95819)

Lawan main Jisoo di drama “Snowdrop”, Yoon Se Ah dan Ahn Dong Goo terlihat memberikan dukungan. Ada pula aktor Park Bo Gum yang terlihat duduk dengan deretan anggota TWICE.

Sama-sama dari Thailand, Minnie (G)-Idle dan Sorn eks CLC memberi dukungan untuk Lisa. Dalam potret yang diunggah, mereka memberikan kalung uang.

Minnie (G)-Idle, Lisa BLACKPINK, dan Sorn eks CLC. (instagram.com/sssorn_chonnasorn)

Pada hari kedua, artis dan rekan rekan dari The Black Label, anak perusahaan YG Entertainment, tampak memberikan dukungan pada BLACKPINK. Mereka yang hadir antara lain Loren, Vince, R.Tee dan Jeon Somi.

Bukan hanya Lee Seung Hoon, Kang Seung Yoon WINNER juga mendukung juniornya pada konser hari kedua. 

Jika Yoon Se Ah dan Ahn Dong Goo hadir pada hari pertama, keluarga “Snowdrop” yang lain memberikan dukungan untuk Jisoo pada konser kedua. Terlihat deretan rekan main Jisoo, seperti Kim Hye Yoon, Jung Shin Hye, Jung Yi Seo, Choi Hee Jin, hingga Jeong Eugene.

Jisoo BLACKPINK bersama pemeran drama "Snowdrop". (instagram.com/bonheur_sinhye_may)

Namun, kehadiran Jung Hae In di konser BLACKPINK yang paling menggemparkan. Pasalnya, lawan main Jisoo di drama “Snowdrop” tersebut sempat mengaku sedih tidak bisa menonton konser.

Jung Hae-in dan Pemain "Snowdrop" Dukung Jisoo BLACKPINK. (Spesial)

Aktris Lee Ho Jung dan model Shin Hyunji rupanya hadir untuk mendukung sohib mereka, Jennie. Ashley Choi dari Ladies’ Code yang merupakan sahabat Rose juga ikut datang.

Shin Hyun Ji, Jennie BLACKPINK, dan Lee Ho Jung. (instagram.com/iamhyunjishin)

Rekan satu agensi BLACKPINK, Lee Soo Hyuk, juga terlihat memberikan dukungan. Apalagi, model sekaligus aktor tersebut sempat berada dalam satu proyek yang sama dengan Lisa.

Follow our
media updates!
Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel