1. Lifestyle
  2. 4 Ide Bisnis Online untuk Pelajar Tanpa Modal
Lifestyle

4 Ide Bisnis Online untuk Pelajar Tanpa Modal

4 Ide Bisnis Online untuk Pelajar Tanpa Modal

Foto: aqi

Ladiestory.id - Keuntungan dari bisnis online memang cukup menggiurkan, membuat siapapun tertarik untuk menjalaninya, tak terkecuali para pelajar SMP maupun SMA. Meskipun masih sangat belia untuk terjun dalam bisnis, nyatanya peluang bisnis ini bisa juga dijalani anak sekolah.

Bagi kalian yang tertarik menggelutinya, bisa coba ide bisnis online untuk pelajar tanpa modal di bawah ini.

Ide Bisnis Online untuk Pelajar Tanpa Modal

Berikut 4 ide bisnis online tanpa modal khusus buat kalian para pelajar yang pastinya menguntungkan.

1. Terima Jasa Ketik Tugas Sekolah

 Bisnis Online untuk Pelajar
Foto: Ladiestory.id

Yang namanya pelajar pastinya tak lepas dari tugas-tugas sekolah. Nah, kamu bisa memanfaatkannya dengan terima jasa ketik tugas sekolah. Ide ini bisa jadi bisnis online untuk pelajar tanpa modal yang lumayan menjanjikan untuk menambah uang jajan kalian.

Kalian bisa tawarkan jasa ketik pada teman-teman lewat Whatsapp atau media sosial lainnya. Semakin cepat kemampuan kalian dalam mengetik tentunya peluang pun makin banyak, dan keuntungan yang didapat pun makin besar.

Sebagai perkenalan mungkin kalian bisa mematok harga murah pada teman-teman. Bila jasa kalian sudah banyak dikenal orang barulah menaikan tarif harga sedikit demi sedikit. 

2. Jualan Makanan Ringan

 Bisnis Online untuk Pelajar
Foto: hipwee

Bisnis online tanpa modal buat pelajar selanjutnya adalah jualan makanan ringan. Kalian dapat tawarkan snack atau makanan ringan yang tengah hits saat ini seperti seblak, cimol, cireng, sempolan, makaroni dan lain sebagainya. 

Kemas makanan ringan tersebut dengan kemasan yang apik dan menarik. Tawarkan jualan kalian lewat Whatsapp, instagram, atau media sosial  lainnya. Semakin banyak yang pesan tentunya semakin menguntungkan kalian.

3. Jadi Facebook Gaming Creator

 Bisnis Online untuk Pelajar
Foto: Ladiestory.id

Cara lainnya bisnis untuk pelajar tanpa modal adalah dengan menjadi facebook Gaming Creator. Pertama yang harus kalian lakukan ialah mendaftar ke facebook sebagai gamers facebook. Kalian bisa mendapatkan uang sejumlah 5 hingga 100 juta per bulan, tergantung dari kualitas live streaming game kalian.

Adapun cara mendaftarnya ialah:

  • Buat akun facebook;
  • Buat laman dengan kategori kreator gaming video;
  • Selanjutnya kalian harus rutin live streaming di halaman tersebut dengan durasi minimal 3 jam non stop setiap harinya.
  • Minimal memiliki 100 pengikut game kalian.
  • Kalian juga harus memiliki 200 hingga 300 penonton live game kalian.

4. Menjadi YouTuber

 Bisnis Online untuk Pelajar
Foto: detik.news

Salah satu bisnis online untuk pelajar tanpa modal selanjutnya yakni dengan menjadi YouTuber. Caranya ialah dengan buat akun YouTube lewat akun Google kalian. Selanjutnya buat channel YouTube.

Setelah punya channel, kalian bisa buat sendiri video original yang sekreatif mungkin. Dan bila video kalian telah banyak ditonton orang dan memenuhi syarat monetisasi youtube kalian bisa daftarkan ke YouTube supaya mendapat komisi dari setiap video yang kalian upload di youtube. 

Inilah syarat mendaftar monetisasi iklan di akun youtube

  • Setidaknya memiliki 1000 subscriber
  • Punya video original minimalnya 20 video. 
  • 4000  jam tayang dalam 1 tahun terakhir

Itulah ide 4 bisnis online untuk pelajar tanpa modal yang bisa kalian jalani. Tapi pastikan kalian bisa atur waktu, sehingga bisnis online yang kalian jalani tak mengganggu waktu belajar kalian.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel