Ladiestory.id - Radang tenggorokan menjadi salah satu penyakit yang kerap dialami oleh kebanyakan orang. Memang, radang tenggorokan tidak menghambat aktivitas, namun dapat membuat aktivitas menjadi tidak nyaman.
Terlebih penderita akan merasa tidak nyaman saat makan, minum, atau pun berbicara. Sehingga radang tenggorokan menjadi permasalahan utama bagi beberapa orang yang berprofesi sebagai MC atau pun penyanyi.
Tak hanya itu, namun radang tenggorokan pun membuat nafsu makan menurun. Nah saat inilah, imun pun turut menurun hingga membuat badan mudah terkena penyakit. Ada beberapa obat alami radang tenggorokan yang ampuh mengatasi rasa sakit.
Air Garam
Bahan alami yang pasti dimiliki oleh semua orang di rumah adalah garam. Nantinya, bahan dapur ini dapat dijadikan sebagai obat menyembuhkan tenggorokan yang sedang sakit. Pasalnya, sebuah studi menuliskan air garam ini dpaat mencegah infeksi. Baik infeksi saluran bernapasan bagian atas dan demam.
Kamu bisa menggunakan garam yang dilarutkan dalam air hangat. Seusai tercampur, gunakan ramuan itu untuk berkumur. Alangkah baiknya Kamu berkumur dengan posisi kepala menengadah. Hal ini dilakukan agar air garam tersebut bisa menyentuh bagian tenggorokan dengan sempurna. Lalu, muntahkan air garam itu dan jangan sampai tertelan.
Nantinya, berkumur air garam dapat membantu membersihkan tenggorokan dari dahak. Sehingga, bisa membuat tenggorokan lebih lega.
Madu
Madu menjadi bahan alami yang bermanfaat hingga mampu menyembuhkan beberapa penyakit. Termasuk sala satunya, menyembuhkan tenggorokan yang sakit. Kamu hanya perlu mencampur madu dengan teh. Atau pun Kamu bisa mengonsumsi madu secara langsung yang efisien untuk menyembuhkan sakit tenggorokan.
Dikutip Health Line, sebuah studi menuliskan madu sebagai bahan efektif untuk meredakan batuk. Bahkan, mereka berani mengklaim madu menjadi obat batuk paling manjur dibanding obat batuk di apotik.
Sementara, penelitian lain menuliskan madu menjadi salah sau penyembuh luka yang efektif. Artinya, madu mampu membantu mempercepat penyembuhan pada tenggorokan yang sakit.
Air putih
Banyak orang menyepelekan minum air putih. Selain bagus untuk kesehatan agar tidak dehidrasi, air putih menjadi salah satu obat untuk sakit tenggorokan. Pada dasarnya radang tenggorokan merupakan salah satu penyakit lantaran tubuh kekurangan cairan. Sehingga radang tenggorokan akan menyebabkan rasa tenggorokan terasa sangat kering.
Sehingga, air putih mampu meredakan rasa menyiksa ini. Selain itu, saat seseorang terkena radang tenggorokan maka tubuh tidak dapat menghasilkan cukup air liur. Nah, hanya air putih lah yang dapat menjaga tenggorokan tetap lembap.
Jika tenggorokan terus menerus dalam keadaan kering dapat menyebabkan pembengkakan hingga peradangan yang memburuk. Sehingga, perbanyaklah minum air putih, setidaknya tubuh memerlukan air putih 2 dalam sehari.
Perasan Air Lemon
Perasan air lemon juga menjadi salah satu bahan alami yang terkenal mampu menyembuhkan sakit tenggorokan. Selain itu, air lemon mampu mengobati sariawan dengan cepat. Pasalnya, buah lemon memiliki kandungan tinggi akan antioksidan dan juga vitamin C. Berbagai kandungan ini yang dapat mampu membuat sariawan dan radang tenggorokan sembuh.
Selain itu, air lemon dapat membantu mengurangi pembekakan di jaringan tenggorokan lantaran mengandung astringent. Kandungan ini juga dapat menciptakan lingkungan asam yang nantinya dapat mematikan virus dan bakteri penyebab iritasi.
Cuka Sari Apel
Cuka sari apel dikenal memiliki fungsi sebagai antibakteri alami. Pasalnya, cuka sari apel memiliki sifat yang asam dan efek antimikroba yang dapat mengobati infeksi. Sehingga cuka sari apel dapat membantu menyembuhkan sakit radang tenggorokan. Bahan alami ini dapat menghentikan penyebaran bakteri hingga memecah lendir yang ada di tenggorokan.
Kamu hanya perlu mengencerkan sari cuka apel sebanyak 2 sendok. Larutkan dalam air hangat lalu pakai lah untuk berkumur. Agar cepat sembuh, Kamu bisa melakukannya setiap dua kali per jam.