Ladiestory.id - Sempat muncul sebagai isu, konser BTS yang bertajuk Permission to Dance on Stage yang akan di gelar di Korea Selatan secara resmi diumumkan oleh pihak agensi, BIGHIT MUSIC.
Sebagai agensi yang mewakili BTS, BIGHIT MUSIC mengumumkan secara detail konser yang rencananya akan digelar pada Maret 2022 mendatang.
Melalui pernyataan resmi yang dirilis di Weverse, BTS dikabarkan akan menggelar konser selama tiga hari tepatnya pada 10,12 dan 13 Maret 2022. Konser Permission to Dance on Stage - Seoul akan digelar di Olympic Stadium, Seoul, Korea Selatan.
Selain bisa dihadiri secara langsung di Korea, bagi para ARMY sebutan penggemar BTS yang tak dapat melihat langsung, konser yang digelar pada 10 dan 13 Maret bisa ditonton secara online atau streaming langsung.
Sedangkan konser pada 12 Maret akan disiarkan melalui Live Viewing yang bisa ditonton di bioskop seluruh dunia.
Konser Permission to Dance on Stage - Seoul ini akan menjadi penampilan perdana yang digelar BTS di Seoul setelah 2 tahun. BTS diketahui menggelar konser terakhirnya di Seoul pada Oktober 2019 lewat BTS World Tour Love Yourself: Speak Yourself the Final.
Setelahnya penampilan tersebut, pandemi muncul di seluruh dunia dan membuat BTS harus membatalkan seluruh jadwal kegiatan turnya.
Meski akan segera digelar kurang dari satu bulan, hingga kini informasi mengenai harga tiket konser belum diumumkan oleh pihak BIGHIT MUSIC.
Selain di Korea Selatan, pada 2021 lalu BTS telah lebih dulu sukses menggelar konser tatap mukanya di Amerika Serikat lewat Permission to Dance on Stage - LA.
Konser digelar selama 4 hari, yaitu 27 dan 28 November 2021, dilanjutkan 1 dan 2 Desember 2021.
Menurut informasi yang didapatkan, lewat konser tersebut BTS pun mampu memecahkan rekor sebagai musisi yang mendapatkan pendapatan tertinggi di Stadion SoFi.
BTS tercatat mendapatkan keuntungan sebesar USD33,3 juta atau senilai Rp482 miliar. Dengan total RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook telah menjual 214 ribu tiket selama 4 hari konser.
Tak hanya itu, beberapa rekor pun didapatkan oleh BTS berkat konser yang digelarnya di Los Angles, Amerika Serikat.
Permission to Dance On Stage - LA juga mencetak sejarah baru sebagai pertunjukan dengan pendapatan kotor tertinggi yang digelar di satu tempat dalam hampir satu dekade.
Konser BTS di Stadion SoFi juga mencatatkan skor tertinggi di Billboard Boxscore. Dan yang tak kalah membanggakan, BTS pun mencetak sejarah baru sebagai artis yang tidak berbahasa Inggris pertama yang menghasilkan lebih dari USD20 juta dalam satu rangkaian konser.