Ladiestory.id - Agensi yang menaungi BTS, Big Hit Music, merilis pernyataan resmi soal insiden yang baru saja dialami oleh artisnya, Suga. Pihak agensi menyampaikan permohonan maaf karena Suga BTS mengendari skuter listri dalam keadaan mabuk.
Dalam pernyataan resminya, Big Hit Music menjelaskan bahwa Suga menyetir sekitar 500 meter sebelum parkir dan akhirnya terjatuh.
"Halo, ini Big Hit Music. Kami mohon maaf atas kejadian Suga, member BTS yang menyetir pulang dengan skuter listrik dalam keadaan mabuk,” ungkap Big Hit Music, melansir berbagai sumber, Rabu (7/8/2024).
“Pada 6 Agustus malam, Suga memakai helm saat menyetir pulang dengan skuter listrik setelah minum. Ia menyetir sekitar 500 meter sebelum parkir dan jatuh,” sambung agensi.
Seorang polisi juga telah melakukan pemeriksaan breathalyzer dan menunjukkan hasil yang sesuai dengan dugaan. Karena hal tersebut, polisi mencabut surat izin mengemudi (SIM) milik Suga.
“Melalui seorang petugas polisi yang berada di dekatnya, tes breathalyzer dilakukan, dan sesuai dengan hasilnya, surat izin berkendara Suga dicabut, dan ia dikenakan denda,” ujar agensi.
Pihak agensi juga meminta maaf atas tindakan Suga yang telah mengecewakan penggemar, terkhusus saat ini Suga tengah berstatus sebagai petugas pelayanan publik.
"Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, juga tidak ada kerusakan properti. Ia dikawal pulang oleh polisi. Kami meminta maaf karena telah mengecewakan banyak orang melalui tindakan buruk artis kami," jelas Big Hit Music.
"Sebagai petugas pelayanan publik, dia berperilaku dengan cara yang menyebabkan keributan masyarakat, dan oleh karena itu, dia berencana menerima hukuman yang pantas dari tempat kerjanya. Kami akan lebih berhati-hati untuk mencegah hal serupa terjadi di masa depan," pungkasnya.
Sebagai informasi, idol berusia 31 tahun itu diperiksa pihak kepolisian karena mengendarai skuter listrik dalam keadaan mabuk. Pihak kepolisian pun telah mengonfirmasi kabar tersebut, pihaknya mengatakan bahwa Suga BTS diperiksa polisi pada Rabu (7/8/2024) waktu Korea Selatan.
Kantor Polisi Yongsan di Seoul memeriksa Suga BTS atas tuduhan melanggar Undang-undang Lalu Lintas Jalan. Pihak kepolisian menyatakan Suga BTS ditemukan terkapar di jalan seorang diri usai terjatuh dari skuter listriknya. Ia tergeletak di jalanan kawasan Hannam di distrik Yongsan.