Ladiestory.id - Serial terbaru Netflix Indonesia, “Nightmares and Daydreams” dari sutradara Joko Anwar akan tayang perdana di Netflix mulai hari ini, Jumat (14/6/2024). Tak sendirian, dalam proyek kali ini, Joko Anwar turut menggandeng tiga sutradara muda lainnya, mereka adalah Ray Pakpahan, Tommy Dewo, dan Randolph Zaini.
Dalam konferensi pers yang digelar di Fairmont Hotel Jakarta, Joko Anwar mengungkapkan soal inspirasi dari terciptanya serial bergenre sci-fi supernatural tersebut. Ia mengungkapkan bahwa “Nightmares and Daydreams” terinspirasi dari isu sosial dan politik yang terjadi sehari-hari di Indonesia.
“Jadi ‘Nightmares and Daydreams’, kalau ditanya inspirasinya apa? Dari kehidupan sehari-hari, isu sosial, politik yang kita alami. Jadi the art of creating Nightmares and Daydreams, genrenya bisa baru, sci-fi baru untuk Indonesia tapi isu cerita dan karakternya harus relevan dan relatable dengan kita yang ada di Indonesia,” ujar Joko Anwar di kawasan Jakarta Pusat, Rabu (13/6/2024).
Salah satu unsur yang paling menonjol dalam “Nightmares and Daydreams” adalah elemen supernatural yang bersanding dengan kejadian sehari-hari di dunia nyata. Meski begitu, Joko Anwar mengungkapkan bawa cerita yang terdapat dalam serial tersebut sangatlah relevan dengan kehidupan sehari-hari.
“Nightmares and Daydreams itu bungkus presentasinya adalah sci-fi supernatural, tapi cerita yang ada di dalam series ini sendiri adalah cerita-cerita yang sangat relevan dengan kehidupan kita sekarang,” ujar Joko Anwar.
“Dengan isu-isu yang sedang hangat dibicarakan dan kayaknya dari beberapa waktu yang lalu sejak kita lahir sebagai negara Indonesia kita sudah memiliki masalah ini,” sambungnya.
Serial ini menghadirkan sederet aktor Indonesia ternama, termasuk Ario Bayu, Fachry Albar, Marissa Anita, Lukman Sardi, Nirina Zubir, Yoga Pratama, dan Asmara Abigail. Mereka memerankan sejumlah karakter yang berhadapan dengan beragam kejadian ganjil. Tak hanya itu, Serial ini turut menampilkan para aktor seperti Nirina Zubir, Sha Ine Febriyanti, Rukman Rosadi, Sarita Ibrahim, Kevin Ardilova, Sal Priadi, Poppy Sovia, Kiki Narendra, Yatti Surachman, Happy Salma, dan Teuku Rifnu Wikana.