1. Entertainment
  2. Berubah Pikiran, Shakira Batal Tampil di Pembukaan Piala Dunia 2022
Entertainment

Berubah Pikiran, Shakira Batal Tampil di Pembukaan Piala Dunia 2022

Berubah Pikiran, Shakira Batal Tampil di Pembukaan Piala Dunia 2022

Penyanyi Shakira. (Spesial)

Ladiestory.id - Shakira memutuskan untuk tidak jadi tampil di upacara pembukaan "Piala Dunia FIFA 2022" karena alasan pribadi. Acara tersebut rencananya digelar di Al Khor, Qatar, pada 20 Desember mendatang.

Melansir Marca pada Rabu (16/11/2022), pelantun "Waka Waka" itu telah berubah pikiran tentang penampilannya di upacara yang akan datang. Kabar ini dilaporkan pertama kali di acara El programa de Ana Rosa. Disampaikan, penyanyi Kolombia itu mundur dari turnamen sepak bola terbesar di dunia.

"Sudah dikonfirmasi kepada saya bahwa Shakira tidak akan tampil pada upacara pembukaan, tetapi mereka tidak akan mengatakan apakah dia akan memiliki pengganti sepanjang Piala Dunia," kata Adriana Dorronsoro.

Sandra Aladro, kontributor lain program Telecinco, juga membenarkan kabar tersebut setelah berbicara dengan rombongan Shakira. Shakira sebelumnya telah membakar panggung pada upacara pembukaan acara ikonik tersebut sebanyak tiga kali pada tahun 2006, 2010, dan 2014.

"Mereka telah memastikan bahwa dia tidak akan tampil," kata Aladro. 

"Dia akan menjadi bintang tamu, sekarang dia harus mengirimkan pernyataan untuk menjelaskan semuanya," tuturnya.

Unggahan Dua Lipa (Instagram.com/dualipa)

Selain Shakira, penyanyi Dua Lipa dan Rod Stewart juga memastikan bahwa mereka tidak akan berpartisipasi dalam upacara pembukaan "Piala Dunia FIFA 2022" di Qatar. Hal ini terkait dugaan pelanggaran HAM yang dilakukan negara tersebut kepada para pekerja imigran saat membangun stadion baru.

"Saat ini banyak spekulasi bahwa saya akan tampil di upacara pembukaan Piala Dunia di Qatar. Saya tidak akan tampil dan saya juga tidak pernah terlibat dalam negosiasi apa pun untuk tampil," tegasnya di Instagram pada pekan lalu. 

"Saya berharap untuk mengunjungi Qatar ketika telah memenuhi semua janji hak asasi manusia yang dibuat ketika memenangkan hak untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia," lanjutnya.

Sampai saat ini, salah satu pengisi acara pembukaan "Piala Dunia FIFA 2022" yang sudah dikonfirmasi kehadirannya adalah Jungkook BTS. Penyanyi asal Korea Selatan itu mewakili grupnya untuk perform serta mengisi soundtrack di ajang sepak bola terbesar di dunia.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel