1. Entertainment
  2. Bertukar Kepribadian, Vino G Bastian dan Aurelie Moeremans Terlibat Film ‘Baby Blues’
Entertainment

Bertukar Kepribadian, Vino G Bastian dan Aurelie Moeremans Terlibat Film ‘Baby Blues’

Bertukar Kepribadian, Vino G Bastian dan Aurelie Moeremans Terlibat Film ‘Baby Blues’

Vino G Bastian dan Aurelie Moeremans. (Instagram.com/babyblues_movie)

Ladiestory.id - Aktor Tanah Air, Vino G Bastian bersama Aurelie Moeremans berkolaborasi dalam film berjudul "Baby Blues". Film yang disutradarai Andi Bachtiar Yusuf ini menceritakan tentang Baby Blues.

Dalam film ini, Vino G Bastian berperan sebagai Dika yang merupakan istri dari tokoh Dinda, Aurelie Moeremans. Tak disangka, Vino akan bertukar kepribadian dengan tokoh Dinda di pertengahan cerita.

Tak hanya kepribadian, segala gestur Vino juga akan berubah menjadi sosok perempuan. Meskipun demikian, Vino menganggap bahwa hal tersebut sesuai dengan pasangan suami istri.

“Kan suami istri kalau berantem suka kayak si suami, 'Lo cobain kerja kayak gue', si istri, 'Lo coba rasain jadi gue, bunting sembilan bulan'. Dari situ, Darto yang bikin ceritanya bilang, 'Ya sudah sekalian aja di film kita tukar'," jelas Vino G Bastian.

Vino mengaku bahwa peran menjadi perempuan merupakan salah satu impiannya. Namun, ia menemui banyak tantangan saat menjalankan peran sebagai perempuan.

“Saya pernah bilang itu impian saya dulu. Saya pengin banget dulu, wah ini keren banget nih. Tapi ketika saya dapat ini, saya mendapat tantangannya lebih rumit lagi. Karena saya enggak boleh berubah wujudnya, saya enggak jadi perempuan benar-benar, pakai rambut panjang, payudara, atau semacamnya, itu yang rumit sih," ungkap Vino G Bastian.

Film Baby Blues. (Instagram.com/vinogbastian__)

Sementara itu, Sutradara film "Baby Blues", Andi Bachtiar menjelaskan bahwa alur ceritanya akan menjadi salah satu cara terbaik dalam menanamkan moral mengenai keluarga kepada para penonton. Hal ini dikarenakan belum ada film Indonesia yang mengangkat tema mengenai baby blues.

“Waktu itu ide awalnya kita mau angkat soal baby blues, karena enggak ada film di Indonesia yang mengangkat itu. Awalnya ada dua sinopsis, yang satu drama biasa, satu lagi malah jadi cerita kesehatan dan terlalu depresif," tutur Andy Bachtiar.

Film "Baby Blues" ini akan tayang di bioskop mulai 24 Maret. Melalui film tersebut, Andi Bachtiar yakin bahwa ini akan terasa relevan bagi banyak orang.

“Buat orang tua, jadi tahu seperti apa itu baby blues dan bagaimana mengatasinya. Kalau yang masih remaja, bisa ngerasain serunya pas lihat body swap, Vino jadi perempuan, Aurelie jadi laki-laki,” ujar Andy Bachtiar.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel