1. Fashion
  2. Beri Dukungan, Tina Andrean Hadiri "Sparkle All The Way" by Adelle Jewellery
Fashion

Beri Dukungan, Tina Andrean Hadiri "Sparkle All The Way" by Adelle Jewellery

Beri Dukungan, Tina Andrean Hadiri "Sparkle All The Way" by Adelle Jewellery

(Ki-ka) Desainer Tina Andrean dan Private Manager Adelle Jewellery, Liana, Minggu (20/3/2022). (Special)

Ladiestory.id - Desainer Tina Andrean menghadiri private gathering brand perhiasan ternama Tanah Air, Adelle Jewellery, di Swiss-Belinn Hotel, Bogor, Minggu (20/3/2022). Kedatangan Tina dalam kegiatan yang bertajuk “Sparkle All The Way” tersebut sebagai bentuk dukungan kepada Adelle Jewellery dalam memperkenalkan koleksi unggulannya.

“Acaranya sangat menarik dan memberi value kepada customer dan diberi kesempatan untuk bisa melihat koleksi dengan santai dan dengan keramahan dari tim Adelle yang profesional,” ungkap Tina Andrean dalam wawancara khusus kepada tim Ladiestory.id di Bogor, Minggu (20/3/2022).

Heritage Culture by Tina Andrean yang dipamerkan secara eksklusif di Private Gathering Adelle Jewellery, Minggu (20/3/2022). (Special)

 

Tak hanya itu, Tina Andrean juga membuka booth Heritage Culture by Tina Andrean sebagai bentuk kerja sama di industri fashion. Dalam kegiatan tersebut, Heritage Culture by Tina Andrean memamerkan koleksi-koleksi teranyarnya secara eksklusif kepada para tamu VIP Adelle Jewellery.

Heritage Culture by Tina Andrean yang dipamerkan secara eksklusif di Private Gathering Adelle Jewellery, Minggu (20/3/2022). (Special)

 

Lebih lanjut Tina berharap agar Adelle Jewellery dapat terus mengembangkan ide-ide kreatif melalui koleksi perhiasannya.

“Maju terus tim Adelle dengan ide-ide kreatif dan desain-desain menarik dan value  dari harga perhiasan yang terjangkau,” tutup Tina.

Seperti diketahui, Brand perhiasan ternama, Adelle Jewellery, menggelar private gathering bertajuk “Sparkle All The Way” pada Sabtu dan Minggu, (19 dan 20/3/2022) di Swiss-Belinn Hotel, Bogor. Kegiatan ini mengundang setidaknya 60 customers setia Adelle Jewellery di Bogor yang dibagi dalam dua hari.

Dalam satu hari kegiatan terdapat dua sesi, yakni pukul 15.00 dan 18.00 waktu setempat. Hal ini dilakukan agar customer Adelle Jewellery dapat menyesuaikan kehadiran sesuai dengan jadwal mereka masing-masing. Tak hanya itu, kegiatan ini juga menerapkan protokol kesehatan yang ketat demi memberikan rasa aman dan nyaman kepada para customer Adelle Jewellery yang hadir.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel