1. Lifestyle
  2. Beragam Model Cincin Kawin Terbaru Yang Terlihat High Class
Lifestyle

Beragam Model Cincin Kawin Terbaru Yang Terlihat High Class

Beragam Model Cincin Kawin Terbaru Yang Terlihat  High Class

Model cincin kawin sebenarnya cukup banyak. Banyaknya model cincin kawin yang bisa dipilih ini disebabkan banyak pasangan yang ingin membuat cincinnya terlihat istimewa. Untuk membuat cincin kawin istimewa sebenarnya tidak sulit. Hal paling sederhana yang bisa kamu lakukan untuk membuat cincin lebih istimewa adalah mencetak inisial pasangan di dalam maupun di luar cincin. kamu bisa memilihnya sesuai dengan selera. Model cincin saat ini juga semakin sederhana tetapi masih terlihat high class. Misalnya, cincin dengan taburan pasir. Jenis cincin seperti ini adalah jenis cincin yang akan membuat jari kamu terlihat cantik tetapi tetap elegan. Jika kamu menyukai hal yang unik, cincin seperti ini bisa menjadi pilihan untuk kamu.

Selain jenis cincin yang unik dak sederhana, sekarang sudah ada yang namanya cincin kawin yang terhubung. Cincin yang terhubung ini adalah bentuk cincin kawin dengan aksen love yang terpisah. Bahkan, kamu pun bisa memilih desain cincin pasangan dengan aksen love unik. Contohnya, cincin laki-laki yang berlubang mementuk hati dan cincin wanita memiliki bentuk hati yang bisa melengkapi lubang tersebut. Desain unik ini bisa juga kamu piih untuk berbagai jenis bentuk lainnya yang bisa kamu pilih sesuai dengan selera. Selain dari bentuknya, bahan cincin kawin juga sangat beragam. Beragamnya bahan ini memiliki kelebihan atau keunggulan tersendiri.

Inilah 3 Model Cincin Kawin 2021 Terbaru

Cincin Kawin Emas Dengan Desain Model Bertumpuk

Cincin kawin ini telah didesain dengan sangat apik, desain menumpuk dan menyilang ini telah dihiasi dengan taburan batu permata yang apik pada bagian cincin tersebut. Tentu itu akan membuat wanita yang mengenakannya terlihat anggun dan menawan.

Cincin Emas Dengan Model Satu Berlian

Cincin emas kuning yang divariasikan dengan berlian satu ditengahnya meski sederhana tetapi terlihat manis saat melingkar dijari. Sehingga sangat wajar jika model yang satu ini menjadi incaran banyak para penggemar cincin dan terlaris selama produksi. Selain itu, cincin emas kuning dengan satu berlian telah menkamukan bahwa keeleganan seseorang tampak dari model dan gaya cincin tersebut.

Cincin Emas Putih Dengan Satu Permata

Meski kehadiran dari emas putih belum lama berkecimpung dalam dunia perhiasan, tetapi jangan salah lho, banyak juga yang menginginkan cincin terbuat dari emas putih. Memang jika dipakai hanya terlihat seperti cincin perak atau imitasi, tetapi sebenarnya siapa sangka jika cincin yang terbuat dari emas putih ini rupanya bisa membuat kamu terpikat dan ingin memilikinya.

Jika kamu memilih cincin kawin dengan berlian, selanjutnya harus menentukan bentuk berlian yang dipilih, apakah berbentuk bulat atau kotak, lalu berapa besar karat berlian yang diinginkan. Setelah itu kamu dan pasangan dapat memilih jenis logam mulia yang disukai, dengan pilihan seperti emas kuning, emas putih, rose gold atau platinum. Sebagai sentuhan akhir, kamu pun dapat memilih jenis finishing yang diinginkan, mulai dari glossy yang berkilau, satin yang sederhana namun cantik, atau sandblast yang bertekstur.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel