Ladiestory.id - Rutinitas yang dijalani setiap hari terkadang menjadi penyebab munculnya rasa bosan. Belum lagi beban pekerjaan yang terasa berat menanti untuk segera diselesaikan.
Tenaga dan pikiran akan terfosir oleh hal tersebut. Sehingga tak jarang akan menimbulkan kelelahan dan juga kejenuhan. Kamu telah begitu hebat bisa melalui semua hal tersebut. Sehingga tak ada salahnya memberikan self reward kepada diri sendiri.
Self reward dapat diartikan sebagai suatu upaya untuk menghargai diri sendiri atas kerja keras yang telah dilakukan. Self reward dapat berupa memberikan waktu kepada diri sendiri untuk me time, atau bahkan membeli barang yang diidamkan.
Ada beragam cara yang bisa dilakukan sebagai bentuk self reward. Semua hal tersebut bertujuan untuk membuat diri sendiri menjadi bahagia dan terhindar dari perasaan tertekan. Ladiestory.id telah merangkum lima bentuk self reward yang bisa Kamu coba. Yuk simak!
Berterima Kasih pada Diri Sendiri
Cara pertama yang bisa Kamu lakukan sebagai bentuk self reward adalah dengan berterima kasih kepada dirimu sendiri. Dengan mengucapkan terima kasih tersebut berarti Kamu menghargai segala bentuk kerja keras yang telah Kamu lakukan. Dirimu telah begitu hebat mengerjakan semua pekerjaan dan rutinitas harian.
Jika Kamu terbiasa mengucapkan terima kasih kepada orang lain atas bantuan yang diberikan, lantas kenapa tak mengucapkan terima kasih juga kepada diri sendiri? Berterima kasih kepada diri sendiri akan membuatmu sadar bahwa Kamu sangat berharga dan dapat memantik kembali semangat hidupmu.
Sempatkan Me Time
Beban pekerjaan yang terasa sangat berat dan seperti tiada habisnya, akan membuatmu terus menerus berkutat dengan pekerjaan tersebut. Hingga terkadang sampai menyita waktu istirahatmu. Kamu bahkan tak lagi peduli dengan waktu istirahatmu karena harus sesegera mungkin menyelesaikan pekerjaan tersebut.
Namun, tubuh dan pikiranmu tetap membutuhkan istirahat. Kamu bisa memanfaatkan waktu luangmu di akhir pekan untuk melakukan me time. Bersantai sejenak sambil minuh teh atau kopi tanpa memikirkan pekerjaan juga merupakan suatu bentuk self reward yang bisa Kamu lakukan.
Manjakan Diri dengan Hobi
Bentuk lain dari self reward yang bisa Kamu lakukan adalah dengan melakukan hobi yang Kamu sukai. Setiap orang tentu memiliki ketertarikan masing-masing atas suatu hal. Hobi bisa dijadikan sarana hiburan di kala pikiran sedang suntuk. Begitu juga dengan Kamu, luangkan sedikit waktu yang Kamu miliki untuk melakukan hobimu.
Misalnya saja Kamu memiliki hobi berkebun. Ketika sedang memiliki jadwal libur atau pada akhir pekan maka Kamu bisa melakukan kegiatan tersebut. Kamu bisa mulai merapikan tanaman koleksimu, merawatnya, dan juga memberikan pupuk. Melakukan kegiatan yang digemari akan memberikan energi positif sehingga Kamu akan lebih bersemangat kembali untuk menjalani rutinitas.
Beli Barang yang Diinginkan
Kamu juga bisa lho memberikan hadiah kepada dirimu sendiri berupa barang yang Kamu inginkan. Mungkin telah sejak lama Kamu memimpikan untuk membeli barang tersebut. Namun, karena adanya pertimbangan banyak hal atau Kamu belum memiliki waktu untuk membelinya maka barang tersebut belum bisa Kamu miliki.
Ketika Kamu telah menyelesaikan pekerjaan yang cukup menyita perhatian dan pikiranmu, maka saatnya bagimu untuk memberikan self reward. Kamu bisa membeli barang yang telah lama Kamu inginkan tersebut. Sesekali tak jadi masalah asalkan setelahnya Kamu menjadi semangat kembali.
Menikmati Makanan Favorit
Makanan dapat menjadi salah satu cara untuk membangkitkan lagi mood dan semangat yang hampir redup. Dengan menikmati sajian kuliner yang lezat dan menggugah selera, maka Kamu akan merasa bahagia. Ini bisa menjadi salah satu bentuk self reward yang bisa Kamu berikan kepada dirimu sendiri.
Dirimu berhak mendapatkan kebahagiaan tersebut setelah mengerjakan setumpuk pekerjaan yang seolah tidak ada habisnya. Tak ada salahnya memanjakan diri sendiri dengan hidangan lezat sebagai bentuk self reward.