Kamu masih suka belanja makeup dan skincare online, Ladies? Biasanya wanita membeli skincare secara online karena produknya sulit didapat secara offline atau tidak memiliki waktu untuk membelinya langsung. Namun, terkadang ketar-ketir ketika membeli skincare secara online. Nah, berikut ini tips untuk belanja skincare yang aman dan nyaman secara online.
Tips Belanja Skincare Online
Beli di market place
Ada baiknya kamu membeli skincare di market place yang sudah ternama atau langsung di website brand tersebut. Cara ini lebih aman dibandingkan membeli skincare di online shopping. Biasanya pihak market place juga baru mengirimkan uang kepada penjual jika barang sudah diterima pembelinya. Jadi, setiap transaksi yang dilakukan pembeli tetap diawasi.
Pilih penjual yang terverifikasi
Jika penjual terverifikasi artinya pihak market place telah menjamin penjual tersebut dapat dipercaya. Biasanya pihak market place memiliki sejumlah syarat dan kriteria agar penjual bisa verified. Market place tentunya tidak ingin mendapatkan kesan buruk dari pembeli karena memiliki penjual yang tidak dapat dipercaya.
Pilih penjual yang banyak pembelinya atau star seller
Memang hal ini tidak dapat dijadikan tolak ukur secara pasti, jika penjual memiliki banyak pembeli artinya produk mereka berkualitas. Hanya banyak pembeli artinya akan banyak ulasan tentang produk yang dijual oleh penjual. Ulasan pembeli sebelumnya yang akan membantu kamu dalam mempertimbangkan membeli produk di penjual tersebut.
Mencari informasi dari produk yang akan kamu beli
Informasi seperti tampilan kemasan dan harga merupakan sesuatu yang paling penting. Dengan memahami kemasan produk yang akan kamu beli, kita dapat lebih mudah mengetahui apakah produk yang dijual asli atau tidak.
Memilih penjual yang memberikan garansi
Salah satu cara paling efektif adalah dengan mencari penjual yang berani memberikan garansi kepada pembeli. Jadi kamu tidak perlu khawatir, karena saat ini sudah banyak penjual yang berani memberikan garansi uang kembali jika produk tidak asli.
Cari gambar produk secara detail
Sebelum memutuskan untuk membeli, tentunya kamu melihat tampilan gambar produk yang mereka jual. Carilah online shop yang memberikan foto detail produk tersebut. Akan lebih baik lagi jika online shop tersebut menuliskan deskripsi lengkap mengenai kelebihan-kelebihan dari produk tersebut.
Baca review secara bijak
Jika kamu baru pertama kali ingin membeli skincare pada suatu online shop, hal pertama yang harus kamu lakukan adalah membaca review dan testimonial dari pembeli lainnya. Dari situ kamu bisa mengetahui apakah online shop tersebut terpercaya atau tidak. Selain bisa mengetahui kualitas skincare yang mereka jual, kamu juga bisa tahu apakah penjual tersebut kooperatif atau tidak. Ini merupakan salah satu hal yang penting untuk diperhatikan dan menghindari masalah penipuan. Dengan begitu kamu bisa berbelanja dengan lebih nyaman.
Itulah tadi beberapa tips mengatasi penipuan saat membeli skincare secara online yang bisa kamu coba terapkan. Selamat mencoba dan semoga ulasan ini bermanfaat, ladies!
Sumber foto: Freepik.com