1. Entertainment
  2. Bela Gofar Hilman, Dr Tirta Samakan Kasus Sang YouTuber dengan Kim Seon Ho
Entertainment

Bela Gofar Hilman, Dr Tirta Samakan Kasus Sang YouTuber dengan Kim Seon Ho

Bela Gofar Hilman, Dr Tirta Samakan Kasus Sang YouTuber dengan Kim Seon Ho

Dr. Tirta, Gofar Hilman dan Kim Seon Ho. (Spesial)

Ladiestory.id - Baru-baru ini nama YouTuber Gofar Hilman kembali menyita perhatian publik. Korban dari kasus pelecehan seksual yang diduga dilakukan oleh YouTuber tersebut belakangan kembali muncul dengan video permintaan maafnya.

Alih-alih percaya dengan permintaan maaf korban, publik justru mencurigai adanya tekanan dari pihak yang lebih kuat kepada korban dalam kasus ini.

Kecurigaan ini pun akhirnya membuat Gofar buka suara. Pada cuitannya, Gofar yang mengaku tak bersalah mengungkapkan jika selama ini dirinya telah berusaha untuk mencari solusi dalam membuktikan bahwa dirinya tak bersalah.

Mendapat banyak kecaman dari publik atas pernyataannya di Twitter, seorang dokter sekaligus orang yang dikenal aktif di media sosial, yaitu Dr Tirta, pun turut memberikan pernyataannya mengenai kasus yang dialami oleh Gofar tersebut.

Melalui cuitanyan pada Sabtu (12/2/2022), Tirta memberikan pernyataan yang mengungkapkan bahwa selama ini dirinya mengetahui jika Gofar telah berusaha untuk membersihkan nama baiknya. 

Beberapa kali dirinya pun pernah bertemu dengan Gofar yang sedang disibukkan mencari solusi untuk membuktikan ketidakbersalahannya dalam kasus ini.

Tak hanya itu pada cuitan lainnya, Tirta pun menyamakan kasus yang pernah dialami oleh aktor Korea, yaitu Kim Seon Ho, dengan  kasus  yang dialami Gofar Hilman. 

Cuitan Dr. Tirta tantang Gofar Hilman dan Kim Seon Ho. (Spesial)

Pada kesempatan kali itu Tirta pun turut menyatakan bahwa Gofar dan Kim Seon Ho merupakan contoh sosok yang dapat bangkit dari cancel culture.

"Sekarang dibahas, Gofar menderita kerugian cukup besar, ditendang dari tokonya, diputus beberapa sponsor. Protes nggak doi? Nggak sih. Gofar pun skrng d podcast lebih menjaga bahasa. Dan seharusnya kita belajar utk tak mengadili org dulu. Ingat Kim Seon Ho? Sama nasibnya," tulis Tirta dalam Twitter-nya. 

"Kalian benci Gofar dan hanya meyakini apa yang ingin kalian yakini. Bebas. Tapi jangan sampai kebencianmu ama Gofar menjurus ke fitnah yg kamu legalkan juga. Praduga tak bersalah. Kim Seon Ho, Gofar adalah 2 sosok yang bisa bangkit dari cancel culture," katanya.

Mengetahui cuitan bernada pembelaan dari Tirta, para warganet dan penggemar dari Kim Seon Ho pun merasa tak terima jika sang idola disamakan dengan Gofar.

"Walah ya beda dok, Kim Seon Ho ga pernah nidurin 100 perempuan trus ditonton videonya rame2 sm temen2nya. Kok disamain sama Kim Seon Ho," tulis salah satu pengguna Twitter.

"Sebelum bawa2 kim seonho, tolonglah baca2 dulu berita kim seonho jangan asal bring him to the topic🙏 Lagian bawa2 kim seonho tetep aja topik utama sampe bawa gofar kan kek apa bgt sih kek cari attention ke kpopers bgt," sambung yang lainnya.

Jelas merupakan hal yang berbeda antara kasus yang dialami Kim Seon Ho dan Gofar. Belakangan berbagai bukti dan kebenaran tudingan kepada Kim Seon Ho yang sebelumnya terlibat kasus pemaksaan aborsi terbongkar dan nama pemeran drama Hometown Cha Cha Cha ini pun bersih dengan sendirinya. 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel