Ladiestory.id - Sidang cerai antara Paula Verhoeven dan Baim Wong kembali digelar pada Rabu (12/3/2025) di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Adapun agenda sidang cerai tersebut adalah pembuktian.
Di kesempatan tersebut, Baim Wong menjawab terkait tudingan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap Paula Verhoeven. Dengan tegas ia mengatakan bahwa dirinya tidak pernah melakukan kekerasan kepada Paula Verhoeven. Bahkan, ia pun menantang Paula Verhoeven untuk melakukan sumpah di atas Alquran.
“Saya tidak pernah jedotin kepala dia, demi Allah. Saya sempat minta sumpah Qur’an sama dia, Paula sini, ayo sumpah Quran,” kata Baim Wong di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, melansir berbagai sumber, Kamis (13/3/2025).

Ayah dua anak itu memastikan bahwa selama lima tahun berumah tangga, Baim Wong memastikan bahwa dirinya tidak pernah main tangan kepada Paula Verhoeven.
"Gue dulu ya (bilang sama Paula), sumpah demi Allah aku nggak pernah main tangan sama kamu, sumpah demi Allah lima tahun sama kamu, aku nggak pernah ngapa-ngapain kamu untuk main tangan atau apa pun itu. Kamu berani nggak?” ujar Baim Wong.
Selain soal tudingan KDRT, Baim Wong juga buka suara terkait video yang diunggah Paula Verhoeven soal perubahan sikap dari kedua anaknya, Kiano dan Kenzo.
Ia menyebut Paula Verhoeven adalah sosok yang manipulatif dengan membuat unggahan yang menyudutkan dirinya. Baim Wong pun mengaku memiliki bukti jika Paula Verhoeven memang benar manipulatif.
"Saya ada buktinya dan saya akan kasih (buktinya) kenapa dia (Paula) manipulatif," kata Baim Wong.
"Makanya, saya baru sekarang berani ngomong di depan media. Karena ini menyangkut anak, kalau menyangkut diri saya nggak apa-apa. Tapi, kalau menyangkut anak, saya bilang saya tidak pernah seperti itu," pungkasnya.