1. Health
  2. Bahaya Ikat Rambut Saat Tidur, Ini Dampak yang Terjadi!
Health

Bahaya Ikat Rambut Saat Tidur, Ini Dampak yang Terjadi!

Bahaya Ikat Rambut Saat Tidur, Ini Dampak yang Terjadi!

ilustrasi wanita ikat rambut (Special)

Ladiestory.id - Saat kita lelah dengan aktivitas yang padat, tubuh akan memerlukan istirahat yang cukup dengan tidur. Manfaat tidur dapat dirasakan oleh tubuh agar terasa lebih berenergi dan fit keesokan harinya. Tentu, tubuh yang berenergi dan fit akan membuat kamu lebih produktif dan fokus dengan pekerjaan.

Pada sebagian orang yang sudah merasa penat dan butuh istirahat yang banyak, mereka tidak memikirkan hal lainnya seperti kasur yang berantakan atau kunciran yang masih diikat dirambutnya. Hal sepele ini dapat berakibat bahaya jika dilakukan terus-menerus. Berikut dampak yang terjadi saat ikat rambut saat tidur.

Rambut menjadi lebih rentan rusak

Ilustrasi rambut rusak Foto. (CNN Indonesia)

Menurut Kylee Health, mengikat rambut di bagian yang sama dalam waktu lama bisa merusak untaian rambut. Apalagi jika kamu terus-menerus menggunakannya selama tidur semalaman.

Rambut yang diikat dalam waktu yang lama akan memberikan lekukan bagian rambut yang membuat rambut jadi mudah rusak dan mengalami kerontokan. Rambut juga butuh bernafas dan ikut beristirahat selama tidur atau waktu yang lama.

Timbul Alopecia

Ilustrasi wanita mengikat rambut. (Special)

Kebiasaan mengikat rambut saat tidur dalam waktu yang lama tentu akan membuat rambut cepat rontok. Layaknya manusia, rambut juga perlu bernafas dari tarikan dan tekanan yang diakibatkan oleh ikat rambut. Kondisi ini jika dibiarkan akan memicu timbulkan alopecia.

Alopecia merupakan kerotokan rambut yang disebabkan oleh penyakit autoimun dan jika terus rontok, akan mengakibatkan kebotakan. Saat mengikat rambut saat tidur dapat merubah folikel rambut yang memicu alopecia. Selain itu, penyakit ini juga dapat memicu penyakit lainnya seperti infeksi virus, perubahan pada hormon, trauma dan stres yang dialami secara fisik.

Memicu Gatal pada Kulit Kepala

Ilustrasi rambut rusak. (Special)

Dampak buruk lainnya akibat sering mengikat rambut adalah menimbulkan ketombe dan kulit kepala yang menjadi rentan gatal. Saat mengikat rambut, sirkulasi rambut akan menjadi terlalu rapat, sehingga air tidak bisa menguap dengan cepat. Hal ini yang menjadi kulit kepala kamu mudah ketombean dan gatal.

Rambut Menjadi Kering

Ilustrasi rambut kering. (Special)

 

Saat melepas ikatan rambut, kamu pasti sering melihat beberapa helai rambut yang ikut lepas dan menempel pada ikat rambut. Ini  disebabkan karena tarikan yang kuat yang membuat rambut mudah kusut dan patah. Tanpa disadari, rambut yang terikat akan bergesekan dan membuatnya menjadi lebih kering dan lemah.

Rambut Berminyak

Ilustrasi wanita dengan ikat rambut. (Special)

Ini dampak buruk terakhir yang sering dialami banyak orang tanpa disadari jika terus-menerus menggunakan ikat rambut saat tidur. Saat mengikat rambut, sirkulasi udara akan menghambat pada kulit kepala. Hal ini menyebabkan rambut jadi menghasilkan minyak berlebih dan mengakibatkan rambut jadi mudah lepek.

Itulah 5 Dampak buruk yang dapat dirasakan jika terus-menerus mengikat rambut saat tidur. Melepas ikat rambut saat tidur akan membuat tidur kamu menjadi lebih nyaman dan tidak mudah stres.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel