Ladiestory.id - Drama Korea terbaru "Why Her" telah tayang sejak 3 Juni 2022. Drama besutan SBS ini menceritakan seorang pengacara yang mengalami penurunan jabatan. Selain dibuat tegang dengan alur cerita bassic hukum, penonton juga dibuat cinta dengan romansa pengacara dan mahasiswa.
Terlebih, drama ini dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris ternama Korea. Seperti Seo Hyu Jin, Hwang In Yeob, hingga Bae In Hyuk. Masih ragu untuk menontonnya? Yuk ketahui 5 alasan Kamu wajib nonton drama Korea "Why Her".
Dibintangi Aktris Seo Hyun Jin
Aktris Seo Hyun Jin pasti sudah tak asing lagi bagi para penggemar drama Korea Selatan. Pasalnya, aktris kelahiran 1985 ini memang sudah memiliki karier cemerlang di industri perfilman Korea Selatan.
Selama kariernya, Seo Hyun Jin telah membintangi berbagai judul drama Korea dan film yang populer. Dia pernah berperan di drama "Oh Hae Young, Again" yang membawa dirinya memenangkan penghargaan Baek Sang Art Awards 2017 dalam kategori Best Actress.
Selain itu, Seo Hyun Jin juga berakting dalam drama Korea Selatan yang fenomenal, yakni "Dr. Romantic". Tak hanya itu, dia juga dapat mencuri perhatian penikmat drama Korea melalui drama bertajuk "The Beauty Inside".
Kini, dirinya memamerkan bakatnya berakting dalam drama Korea bertajuk "Why Her". Dalam drama ini, Seo Hyun Jin berperan sebagai seorang pengacara berbakat yakni Oh Soo Jae.
Tak hanya berbakat, namun Oh Soo Jae juga merupakan seorang pengacara termuda di TK Law Firm. Di mana firma hukum ini menjadi yang terbaik di Korea Selatan. Oh Soo Jae memiliki sifat wanita pekerja keras. Tekadnya pun selalu bulat untuk memenangkan setiap kasus. Namun, pengacara muda ini terkenal mempunyai prinsip 'sok paling benar'.
Kisah Romansa Antara Pengacara dan Mahasiswa
Drama ini layak untuk ditonton lantaran memiliki cerita yang baru dan berbeda. Pasalnya, drama ini akan menceritakan romansa antara pengacara dan mahasiswa. Oh Soo Jae merupakan pengacara terkenal, namun sayangnya harus turun jabatan. Pasalnya, nama Oh Soo Jae terseret kasus pembunuhan.
Sehingga, dia beralih profesi sebagai asisten profesor. Dia akhirnya beradaptasi dengan profesi barunya, yakni mengajar di sebuah sekolah hukum. Nah, dari sinilah muncul romansa cinta. Pasalnya, Oh Soo Jae dipertemukan dengan Gong Chan, yakni salah seorang mahasiswanya.
Menampilkan Kasus Misterius dan Related dengan Kehidupan Nyata
Serunya dari drama Korea kali ini adalah memiliki kasus-kasus yang misterius. Bahkan, kasus-kasus tersebut sangat related dengan kehidupan nyata. Contohnya, seperti kasus pembunuhan misterius, pelecehan seksual dosen ke mahasiswa, hingga persaingan sengit antara dua perusahaan. Mereka menghalalkan berbagai cara demi memenangkan persaingan tersebut.
Tak hanya itu, seusai nonton drama Korea ini, Kamu akan lulus menjadi sarjana hukum aliran drama Korea. Pasalnya, kasus dalam drama ini membuat Kamu ikut menganalisis. Tentunya, Kamu akan diajak untuk mengasah otak sekaligus mencari hiburan. Sehingga, Kamu tidak akan sia-sia menonton drama Korea "Why Her".
Selalu Dapat Rating Tinggi
Rating tinggi menjadi salah satu alasan Kamu harus nonton drama Korea "Why Her". Pada episode 5, drama ini mendapat rekor sempurna lantaran menjadi acara yang paling banyak di tonton. Drama "Why Her" episode ke 5 mendapat rating 8,9 persen dari Nielsen Korea. Bahkan, episode ke 5 yang tayang pada 17 Juni 2022 ini berhasil mendapat peringkat nasional.
Sementara, di waktu yang bersamaan, drama "Why Her" berhasil mengalahkan drama "Doctor Lawyer". Padahal, kedua drama ini sama-sama mengusung cerita tentang hukum dan pengacara. Drama comeback So Ji Sub ini jauh berada di bawah "Why Her". Drama Korea "Doctor Lawyer" hanya mendapat rating sebesar 5,7 persen saja.
Karya Sutradara Ternama
Tahu kah Kamu dengan drama Korea "Dr. Romantic" dan "While You Were Sleeping?" Kedua drama tersebut berhasil mendapat perhatian dari banyak penikmat drama Korea. Nah, sutradara dari kedua drama tersebut merupakan orang yang menggarap drama "Why Her". Sehingga, tak perlu diragukan lagi bagusnya karya sang sutradara, Park Soo Jin.