1. Beauty
  2. Tanpa Efek Samping, 6 Bahan Alami Hilangkan Jerawat Punggung
Beauty

Tanpa Efek Samping, 6 Bahan Alami Hilangkan Jerawat Punggung

Tanpa Efek Samping, 6 Bahan Alami Hilangkan Jerawat Punggung

Jerawat Punggung (Special)

Ladiestory.id - Jerawat tidak hanya berada di kulit muka, namun bisa muncul di bagian tubuh lain seperti dada, leher, punggung. Meskipun jerawat di punggung tidak terlihat, namun tetap saja akan mengganggu.

Sebab jerawat di punggung bisa lebih menyebabkan sebab tergores dengan pakaian. Bahkan jerawat di punggung bisa lebih meradang di banding jerawat di muka sebab keberadaannya yang lembab.

Ada beberapa gaya hidup yang bisa dilakukan untuk menghindari dan menghilangkan jerawat di punggung. Namun Kamu juga perlu mengobatinya. Ada 6 bahan alami yang mampu menghilangkan jerawat di punggung.

Scrub Gula

Ilustrasi bumbu dapur gula. (Special)

Salah satu cara menghilangkan jerawat di punggung adalah menggunakan scrub gula. Namun bahan alami ini jangan digunakan ketika jerawat punggung sedang meradang yang akan menyebabkan iritasi.

Kamu bisa melakukan eksfoliasi kulit namun dengan lembut menggunakan scrub gula. Sebab tekstur dari gula tersebut dapat menghilangkan sel kulit mati di punggung yang menjadi faktor utama timbulnya jerawat.

Kamu bisa menambahkan minyak kelapa atau minyak zaitun ke gula agar bisa digunakan menjadi scrub. Lakukan eksfoliasi ini saat mandi. Agar hasil lebih maksimal lakukan scrub gula setiap dua hari sekali.

Lemon

Ilustrasi menghilangkan noda jamur dengan lemon. (Spesial)

Lemon memiliki sifat anti bakteri yang dapat meredakan jerawat di punggung. Hal ini juga disebabkan lemon mengandung asam l-askorban yang dapat menghilangkan sel kulit mati.

Namun bahan alami ini tidak disarankan bagi pemilik jerawat meradang di punggung dan kulit sensitif. Sebab bisa jadi lemon dapat membuat kulit menjadi iritasi.

Untuk menghilangkan jerawat di punggung, Kamu bisa langsung mengoleskan lemon tersebut ke daerah yang penuh jerawat. Tunggu selama 30 menit saat sebelum dibilas dengan bersih.

Cuka Apel

Ilustrasi cuka putih. (Special)

Selanjutnya, bahan alami yang dapat menghilangkan jerawat di punggung adalah cuka apel. Sebab bahan alami ini memiliki antiinflamasi yang ampuh menghilangkan jerawat secara efektif.

Cara menggunakannya pun mudah. Kamu hanya perlu menyediakan air satu gelas yang dicampurkan dengan 1 sdm cuka apel. Gunakan kapas sebagai aplikator untuk mengoleskannya di punggung. Diamkan selama 30 menit sebelum dibilas dengan air bersih.

Kunyit

Ilustrasi kunyit bubuk. (Special)

Setelah menggunakan bahan alami ini, tentu saja tubuh akan ikut berwarna kuning. Meski begitu kunyit sangat ampuh untuk menghilangkan jerawat di punggung.

Hal ini disebabkan kunyit memiliki senyawa kurkumin yang bersifat antimikroba dan antiinflamasi. Kamu perlu menghaluskan kunyit tersebut, jika ingin instan Kamu bisa pakai bubuk kunyit.

Lalu campurkan dengan air hingga berbentuk seperti pasta. Oleskan secara merata ke punggung yang berjerawat. Diamkan selama 20-30 menit sebelum dibilas dengan air bersih. Kamu bisa melakukan metode ini sekali dalam sehari.

Tomat

Foto: Ladiestory.id

Tomat sering diperdebatkan, apakah dia termasuk dalam buah atau sayuran. Terlepas dari itu, tomat juga menjadi bahan alami yang mampu menghilangkan jerawat di punggung.

Hal ini disebabkan tomat mengandung asam salisilat yang dapat mengeringkan jerawat di punggung. Bahkan tomat dapat mengurangi rasa sakit dan peradangan akibat jerawat.

Tak hanya itu, namun tomat juga dapat membantu perbaikan sel-sel kulit rusak akibat jerawat. Cara menggunakan bahan alami ini pun mudah. Kamu hanya perlu menggosokan tomat ke area punggung. Kemudian bilas dengan air hangat.

Oatmeal

Selain scrub gula, Kamu juga bisa menggunakan scrub oatmeal untuk menghilangkan jerawat di punggung. Oatmeal juga populer dijadikan bahan perawatan kulit. Hal ini disebabkan oatmeal juga memiliki sifat antiinflamasi.

Selain itu, oatmeal mampu menyerap minyak berlebih yang sering menyumbah di pori-pori sehingga menyebabkan jerawat. Oatmeal akan membuat sel-sel kulit mati yang tersumbat mengelupas. Oatmeal juga mampu menenangkan area kulit punggung yang berjerawat meradang.

Kamu hanya perlu mencampurkan air dan oatmeal , kemudian berendamlah selama 20-30 menit. Agar hasil maksimal Kamu bisa melakukannya setiap hari. Perlahan, jerawat di punggung akan menghilang.

Follow our
media updates!
Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel