Ladiestory.id - Ayu Dewi membagikan cerita rumah tangganya pada Thariq Halilintar dalam channel YouTube adik Atta Halilintar tersebut. Dalam video yang dibagikan pada 6 September 2022 lalu, terlihat Ayu Dewi dan Thariq tengah menyantap seafood.
Sambil makan tersebut, obrolan pun berlangsung. Adik ipar Aurel Hermansyah tersebut awalnya menanyakan bagaimana sistem pengambilan keputusan dalam rumah tangga Ayu Dewi.
"Biasanya kalau di rumah tangga Bu Ayu, itu suara atau keputusan selalu ada di suami atau dua-duanya masih bisa bikin keputusan, atau kayak 'you're the boss of the house'?" tanya Thariq.
Mendengar pertanyaan Thariq, istri Regi Datau tersebut langsung terkekeh. Sambil menyantap seafood-nya, Ayu memberikan jawaban dengan khasnya yang suka bercanda.
"Yang terakhir itu gak terjadi dalam rumah tangga aku. ...Aku mah punya kuasa, kalau dia (Regi Datau) gak ada di rumah. Begitu dia di rumah, selesai," jawabnya.
Lebih lanjut, ibu tiga anak tersebut mengungkapkan bahwa dirinya menggunakan trik yang umumnya dilakukan oleh laki-laki.
"Jadi makanya aku tuh niru pemikiran cowok yang kata 'mendingan minta maap daripada minta izin'. Karena kalau aku minta izin pasti gak dikasih," papar Ayu.
Tak hanya sampai di situ, Thariq pun penasaran pada sosok Regi yang kerap tampil cuek dan dingin ketika sedang marah.
"Kalau diomelin tuh paling jahat diapain sih?" tanya Thariq.
Dengan santai Ayu Dewi menjawab sambil menyantap makanannya.
"Ya paling jahat dia mah pulang pagi aja. .... berangkat Selasa, pulang rebo (Rabu), gitu," ungkapnya.
"Tapi Rabunya, Rabu minggu depan?" sambung Thariq dengan bercanda.
Seperti diketahui rumah tangga Ayu Dewi dan Regi Datau tengah diterpa isu kurang sedap. Pasalnya, setelah selebgram sekaligus pengusaha bunga, Denise Charista, mengungkapkan dirinya pernah menjadi pelakor alias selingkuhan, nama Regi Datau terseret.
Hal ini bermula saat Denise mengungkapkan ciri-ciri pria bersuami yang selingkuh dengannya, yaitu berinisial R, merupakan suami dari seorang artis, istrinya bekerja sebagai host di salah satu televisi, memiliki tiga orang anak dengan anak pertama berjenis kelamin perempuan. Ciri tersebut pun akhirnya mengarah pada Regi Datau.