1. Entertainment
  2. Aura Kasih Disebut Syirik Usai Berdoa dan Bawa Sesajen di Air Terjun
Entertainment

Aura Kasih Disebut Syirik Usai Berdoa dan Bawa Sesajen di Air Terjun

Aura Kasih Disebut Syirik Usai Berdoa dan Bawa Sesajen di Air Terjun

Aura Kasih. (Special)

Ladiestory.id - Penyanyi Aura Kasih menuai perhatian warganet usai mengunggah foto ke Instagram pribadi miliknya. Pasalnya, Aura Kasih mengunggah foto dirinya yang tengah mengenakan pakaian adat Bali pada Sabtu (18/2/2023).

Tak hanya itu, mantan istri Eryck Amaral itu juga tampak berdoa dan membawa sesajen di air terjun yang terdapat beberapa patung di sekitarnya. 

Dalam keterangannya, Aura Kasih mengatakan bahwa, budaya adalah seni yang diangkat menjadi keyakinan. 

Unggahan Aura Kasih. (instagram.com/aurakasih)

"Budaya adalah seni yang diangkat menjadi seperangkat keyakinan," tulis Aura Kasih dalam keterangannya, Sabtu (18/2/2023). 

Unggahan Aura Kasih tersebut pun menuai beragam komentar dari warganet. Mengetahui bahwa Aura Kasih adalah penganut agama Islam, banyak yang mengingatkan ibu satu anak itu bahwa hal tersebut tidak boleh dilakukan oleh seorang muslim. 

"Syirik nih ye.. awas!  kalau nggak tobat sebelum mati bakalan kekal di neraka," ujar @mehdimahdavikia2022.

"Hati2 kalau sudah menyangkut keyakinan ... dlm Islam tdk boleh," tutur @warganegarabirman.

"Dalam islam klau budaya bertentangan dengan agama mka budayanya hrus di buang," ucap @bushairi.alghifari86.

Tak hanya itu, Aura Kasih pung mengunggah sebuah foto dengan pakaian yang sama. Hanya saja, kali ini dirinya terlihat basah kuyup, yang diduga warganet usai menjalani prosesi Melukat adat Bali. 

Unggahan Aura Kasih. (instagram.com/aurakasih)

"Sekarang artis banyak yg ke Bali ikuti prosesi melukat kayak pevita pearce dll, tujuannya menyucikan jiwa dan raga serta pikiran, cuma ya kalo umat muslim apa ga lebih baik tirakat minta dibimbing ulama," ujar @firmansyah23456.

"Bukannya rukiyah sesuai agama Islam, ini malah ngikutin tradisi agama lain," kata rifkymikaill. 

Untuk diketahui, prosesi Melukat adalah upacara pembersihan pikiran dan jiwa secara spiritual dalam diri manusia dengan air suci. Upacara ini biasanya dilakukan oleh penganut agama Hindu. 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel