1. Lifestyle
  2. ASICS Dukung Perempuan Indonesia Taklukan Sydney Marathon 2024
Lifestyle

ASICS Dukung Perempuan Indonesia Taklukan Sydney Marathon 2024

ASICS Dukung Perempuan Indonesia Taklukan Sydney Marathon 2024

Kelima Move Her Mind Ambassador pada Sydney Marathon 2024 (Dari kiri ke kanan Meiske, Sheryl, Maitri, Sherly, dan Monica). (Dok. ASICS)

Ladiestory.id - ASICS Indonesia melalui inisiasi "Move Her Mind" mengirimkan lima perempuan sebagai Move Her Mind Ambassador dalam ajang Sydney Marathon yang telah berlangsung pada 15 September 2024 lalu. 

Kelima perempuan tersebut di antaranya adalah Sheryl Sheinafia yang berlatar belakang sebagai Musisi dan Influencer, Meiske Sandra sebagai Trainer, Sherly Nazer seorang Ibu Rumah Tangga, Monica Felicia sebagai Entrepreneur, dan Maitri Widyakirana yang merupakan perwakilan ASICS Indonesia. 

“Kami sangat bangga menyaksikan kelima perempuan di Sydney Marathon 2024, saling mendukung dan menjadi inspirasi bagi perempuan lainya. Di ASICS kami selalu ingin mendukung dan mengembangkan potensi yang dimiliki oleh semua orang tanpa melihat gender dan latar belakang. Dukungan ini sejalan dengan visi kami yaitu mengajak semua perempuan Indonesia untuk bergerak dan berolahraga agar dapat meraih kesehatan pikiran dan mental yang sesuai dengan inisiasi kami Move Her Mind. Sebuah bukti bahwa ketika pikiran bergerak bebas, tubuh pun mampu mencapai hal-hal luar biasa. Bahwa setiap perempuan bisa mencapai potensi terbaiknya sambil terus menginspirasi sekitarnya," ujar Sota Fukushima, President Director ASICS Indonesia. 

Para Move Her Mind Ambassador ini berhasil menyelesaikan maraton paling ikonik yang berpotensi menjadi bagian dari Abbott World Marathon Majors. Monica Felicia dengan waktu 3 jam 52 menit 26 detik dan menjadikan perolehan waktu ini sebagai Personal Best-nya, Sheryl Sheinafia dengan waktu 4 jam 49 menit 16 detik juga menjadikan perolehan waktunya ini sebagai Personal Best, sedangkan Meiske Sandra dengan waktu 5 jam 31 menit 35 detik, serta Sherly Nazer dengan waktu 4 jam 24 menit 23 detik berhasil mencetak waktu ini sebagai debut full marathon mereka.

Sherly Nazer Move Her Mind Ambassador Berlari dalam Sydney Marathon 2024. (Dok. ASICS)

 

Pencapaian ini cukup menakjubkan karena rata-rata waktu yang dibutuhkan untuk perempuan menyelesaikan full marathon adalah 4 jam 42 menit 09 detik. Sementara Maitri Widyakirana mengalami cedera beberapa minggu sebelum marathon ini sehingga tidak dapat mengikuti ajang ini. Namun cedera yang dialami tidak menyurutkan semangat Maitri dalam memberikan dukungan ke perempuan lainnya. Maitri hadir ke Sydney Marathon untuk memberikan dukungan secara langsung.

Dengan keindahan latar pemandangan Harbour Bridge, Hyde Park, dan Opera House, Sydney Marathon bukan hanya sekadar ajang lari, melainkan juga panggung bagi para pelari dari seluruh dunia untuk mendapatkan pengalaman berlari yang luar biasa. Lebih dari 20.000 pelari dari seluruh dunia meramaikan ajang marathon yang berpotensi menjadi bagian dari Abbott World Marathon Majors.

“Saya sangat bersyukur dan senang dengan pencapaian dan pengalaman Sydney Marathon ini. Pencapaian saya tak lepas dari dukungan penuh dari ASICS Indonesia mulai dari latihan terjadwal, persiapan marathon, dan tentunya inisiasi Move Her Mind serta keempat teman-teman saya yang selalu mendorong dan mendukung saya untuk terus giat berlatih. Kami berharap dukungan yang kami berikan kepada satu sama lainnya ini akan menjadi inspirasi bagi lebih banyak lagi perempuan Indonesia. Keberhasilan ini saya dedikasikan kepada para perempuan terutama untuk Maitri Widyakirana yang mengalami cedera untuk ikut serta kali ini," ujar Sherly Nazer, Move Her Mind Ambassador. 

Melalui pencapaian para Move Her Mind Ambassador di Sydney Marathon 2024, ASICS berharap dapat menginspirasi dan mengajak lebih banyak lagi perempuan Indonesia untuk aktif berolahraga serta mencapai potensi-potensi terbaik mereka sambil terus menginspirasi sekitarnya.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel