Perhiasan Emas itu timeless. Sejak berabad abad yang lalu perhiasan logam mulia ini sudah dipakai oleh para bangsawan sebagai aksesori untuk menunjukkan kedudukannya. Sampai sekarang, perhiasan emas juga banyak dicari selain model-model yang kekinian, juga nilai emas akan mengikuti perkembangan zaman. Wanita akan tampil lebih menarik dengan hadirnya perhiasan emas di tubuhnya. Berkesan sangat elegan, perhiasan emas ini juga mampu membuat wanita tampil lebih percaya diri. Perhiasan emas hadir dalam aneka model menarik sehingga tak heran jika wanita gemar mengoleksinya.
Namun di balik itu semua, kita patut berbangga hati karena sebagaian perhiasan hasil karya anak Indonesia sudah di pakai beberapa artis Hollywood, mau tau siapa saja mereka, berikut ulasanya.
Rachel Brosnahan
Rachel Brosnahan mengenakan anting Forevermark by Mondial. Anting tersebut diberi nama Conscientia Long Drop Earrings bertatahkan berlian Forevermark 13.70 carat dan emas putih 18K seberat 13.94 gram. Conscientia Long Drop Earrings dibuat para tim desainer perhiasaan yang bernaung dibawah PT Central Mega Kencana (CMK). Inspirasi pembuatan Conscientia Long Drop Earrings datang dari simbol pita merah (red ribbon) yang merupakan symbol dukungan dan kepedulian untuk para pejuang HIV/AIDS.
Kristen Bell
Pengisi suara Anna di film Frozen , juga terlihat mengenakan anting-anting Forevermark tipe Twin Diamond Earrings rancangan desainer PT CMK pada gelaran 25th Critics’ Choice Award di California. Kristen yang dibalut busana jumpsuit warna lime green berbahan satin, terlihat makin sophisticated berkat sematan moden anting yang seolah memadukan tipe ear cuff earring dengan aura edgy , diikuti untaian long drop beresensi seksi sekaligus luks. Ya, sebab anting ini bertakhtakan berlian Forevermark 13.2 karat yang tampak cantik menjuntai hampir menyentuh bahu. Bentukya yang melengkung dan menghiasi sisi telinga, membuat penampilan Kristen Bell semakin memukau.
Emily Blunt
Waterfall Diamond Earrings nan anggun dibuat dari emas putih 18 karat dan berlian 11,73 karat. Anting-anting ini dirancang oleh Eri Dwi Suciaji, desainer Central Mega Kencana dan Forevermark dari Indonesia. Anting-anting yang dikenakan oleh Emily Blunt ini merupakan karya pertama Eri yang go international. Sesuai dengan namanya, Waterfall Diamond Earrings terinspirasi dari air terjun. Inspirasi ini datang dari kecintaan Eri terhadap keindahan alam Indonesia. Cincin ikonis Force of Nature menampilkan berlian 3,48 karat seri ke-2 juta dari Forevermark sebagai batu utamanya. Cincin ini dirancang oleh desainer berbakat Louise Kriek yang tumbuh di Afrika Selatan dengan lingkungan alamnya yang kaya dan beragam.