1. Health
  2. Apakah Diabetes Pada Ibu Hamil Berpengaruh Pada Bayi? Ini Penjelasan Dokter
Health

Apakah Diabetes Pada Ibu Hamil Berpengaruh Pada Bayi? Ini Penjelasan Dokter

Apakah Diabetes Pada Ibu Hamil Berpengaruh Pada Bayi? Ini Penjelasan Dokter

Ilustrasi Ibu Hamil. (Freepik.com)

Ladiestory.id - Diabetes merupakan penyakit kronis yang ditandai dengan tingginya kadar gula dalam tubuh. Ternyata kondisi ini juga bisa terjadi pada ibu hamil yang tidak memiliki riwayat diabetes sebelumnya, atau yang dikenal dengan diabetes gestasional.

Bila tidak segera ditangani, kondisi diabetes pada ibu hamil tentunya akan memengaruhi kondisi kehamilan dan berdampak buruk pada kehamilan, seperti gangguan pada janin, kelahiran prematur, bahkan yang paling buruk bisa menyebabkan kematian pada bayi.

“Sekilas diabetes gestasional memang terlihat lebih ringan dari diabetes tipe 1 atau tipe 2. Namun meski begitu, hal ini harus ditangani dengan serius,” ujar dr. Hendrik Sutopo, M.BioMed., Sp.OG., Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan RSIA Grand Family.

Lebih lanjut, dr. Hendrik juga membeberkan beberapa dampak diabetes gestasional pada bayi selama dalam kandungan.

Berat Badan Bayi Terlalu Berat Saat Lahir

Ilustrasi Bayi. (Freepik.com)

 

Tak hanya memengaruhi kadar gula darah ibu, diabetes pada ibu hamil juga dapat memengaruhi kadar gula darah janin. Tingginya kadar gula darah ini membuat bayi menjadi lebih besar hingga > 4000 gram. Akibatnya beban ibu saat hamil semakin bertambah sehingga menyebabkan rasa tidak nyaman.

Bayi Lahir Prematur

 

Ilustrasi Bayi. (Freepik.com)

 

Tingginya kadar gula dapat memicu kelahiran prematur. Atau mungkin dokter bisa merekomendasikan agar bayi segera dilahirkan karena ukurannya yang besar. Sayangnya bayi yang lahir prematur seringkali memiliki organ-organ tubuh yang belum berkembang secara optimal.

Gangguan Pernapasan Pada Bayi

Ilustrasi Bayi. (Freepik.com)

 

Efek yang sering muncul dari kelahiran prematur adalah gangguan pernapasan pada bayi. Penyebabnya adalah organ paru-paru yang belum berkembang secara sempurna, apabila bayi harus lahir prematur.

Hipoglikemia

Ilustrasi Bayi. (Freepik.com)

 

Bayi yang lahir dari ibu dengan diabetes tidak terkontrol berisiko mengalami kadar gula darah rendah atau hipoglikemia sesaat setelah dilahirkan. Dalam kasus berat, hipoglikemia bisa menyebabkan kejang pada bayi.

Risiko Obesitas dan Diabetes Tipe 2

Ilustrasi Bayi. (Freepik.com)

 

Bila diabetes pada ibu hamil tidak ditangani, anak memiliki risiko mengalami obesitas atau mengidap diabetes tipe 2 di masa depan.

Bayi Lahir Mati (Stillbirth)

Ilustrasi Bayi. (Freepik.com)

 

Kondisi diabetes gestasional pada ibu hamil ternyata tidak hanya berisiko menyebabkan obesitas atau diabetes tipe 2 pada anak, buruknya kondisi ini juga dapat menyebabkan bayi lahir dalam keadaan mati.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel