Ladiestory.id - Penyanyi Justin Bieber mengaku menderita Ramsay Hunt Syndrome melalui unggahan akun Instagram pribadinya, Sabtu (11/6/2022). Ramsay Hunt Syndrome atau sindrom Ramsay Hunt tersebut mengakibatkan separuh wajah Justin Bieber mengalami kelumpuhan.
Imbas dari kondisinya ini, suami Hailey Baldwin tersebut harus membatalkan konsernya di Toronto beberapa jam sebelum acara. Lantas, apa itu Ramsay Hunt Syndrome?
Apa Itu Ramsay Hunt Syndrome?
Melansir situs Mayo Clinic, Ramsay Hunt Syndrome terjadi saat herpes zoster memengaruhi saraf wajah di dekat telinga. Penyebab Ramsay Hunt Syndrome adalah virus cacar air. Meski cacar air telah sembuh, virus tersebut masih hidup di saraf.
Setelah bertahun-tahun, virus tersebut dapat kembali aktif. Jika hal ini terjadi, maka dapat memengaruhi saraf wajah seseorang.
Bukan hanya itu, ruam herpes zoster yang ditimbulkan sangat menyakitkan. Bahkan, Ramsay Hunt Syndrome bisa membuat wajah mengalami kelumpuhan dan gangguan pada telinga yang terinfeksi.
Sindrom Ramsay Hunt harus segera ditangani untuk mengurangi risiko kelumpuhan wajah permanen dan tuli.
Gejala Ramsay Hunt Syndrome?
Mayo Clinic juga menginformasikan beberapa gejala sindrom Ramsay Hunt. Adapun dua gejala utama Ramsay Hunt Syndrome adalah:
- Ruam merah yang menyakitkan dengan lepuh berisi cairan di dalam dan sekitar satu telinga
- Kelemahan wajah atau kelumpuhan pada sisi yang sama dengan telinga yang terkena.
Biasanya, munculnya ruam dan kelumpuhan wajah terjadi pada waktu bersamaan. Namun, ada kalanya satu gejala muncul sebelum yang lain. Bahkan, bisa saja ruam tidak pernah terjadi.
Seseorang yang menderita sindrom Ramsay Hunt mungkin juga mengalami:
- Sakit telinga
- Gangguan pendengaran
- Telinga berdenging (tinnitus)
- Kesulitan menutup satu mata
- Sensasi berputar atau bergerak (vertigo)
- Perubahan persepsi rasa atau hilangnya rasa
- Mulut dan mata kering
Siapa Saja yang Rentan Terserang Ramsay Hunt Syndrome?
Siapa pun yang pernah menderita cacar air dapat terinfeksi sindrom Ramsay Hunt. Namun, orang dewasa, terutama umur 60 tahun ke atas, lebih rentan menderita sindrom Ramsay Hunt.
Walau sindrom Ramsay Hunt tidak menular, tapi virus varicella-zoster yang kembali aktif dapat menyebabkan cacar air pada orang yang belum pernah mengalami cacar air atau menerima vaksin. Bagi orang dengan masalah sistem kekebalan tubuh, infeksi sindrom Ramsay Hunt bisa lebih serius.
Untuk itu, penderita sindrom Ramsay Hunt sebaiknya menghindari kontak fisik dengan orang yang belum pernah menderita cacar air atau yang belum pernah menerima vaksin cacar air, orang dengan kekebalan tubuh yang lemah, ibu hamil, dan bayi baru lahir. Hal ini terutama jika lepuh ruam penderita belum berkeropeng.
Komplikasi Ramsay Hunt Syndrome
Kompilasi sndrom Ramsay Hunt dapat menyebabkan kehilangan pendengaran permanen dan kelumpuhan wajah, kerusakan pada mata, hingga sakit yang berkepanjangan.
Tindakan Pencegahan Ramsay Hunt Syndrome
Untuk meminimalkan risiko terpapar cacar air dan Ramsay Hunt Syndrome, anak-anak harus mendapatkan vaksin secara rutin. Selain itu, orang yang berusia 50 tahun ada baiknya mendapatkan vaksin herpes zoster.