1. Entertainment
  2. Angie Zelena Rilis Single "Bulan Penuh" yang Ceritakan Tentang Hubungan Tanpa Status
Entertainment

Angie Zelena Rilis Single "Bulan Penuh" yang Ceritakan Tentang Hubungan Tanpa Status

Angie Zelena Rilis Single "Bulan Penuh" yang Ceritakan Tentang Hubungan Tanpa Status

Angie Zelena. (Special)

Ladiestory.id - Penyanyi muda, Angie Zelena, baru saja merilis single perdananya pada Jumat (24/3/2023) lalu dengan tajuk “Bulan Penuh”. Single tersebut dirilis di bawah naungan label Sony Music Entertainment Indonesia. 

Angie Zelena menjelaskan bahwa lagu yang diciptakan oleh Iqbal Siregar dan Denis Ligia itu menceritakan tentang seorang perempuan yang terlibat hubungan tanpa status. Ia mengaku langsung tertarik saat pertama kali mendengarkan melodi dari intro lagu tersebut.

“Judulnya Bulan Penuh, lagunya tentang HTS (Hubungan Tanpa Status). Dari sisi si perempuannya ini memang kebingungan sama hubungan ini,” ujar ANgie Zelena, melansir berbagai sumber, Senin (27/3/2023).

“Aku dapat lagu ini dari Kak Keke Kananta (A&R Sony Music) yang mengirimkan demonya lewat WhatsApp. Dari awal denger, aku sudah langsung suka dengan lagunya dan coba-coba isi dengan suaraku. Akhirnya, aku diberi kesempatan untuk membawakan lagu ini oleh Kak Iqbal dan Kak Keke,” sambung Angie Zelena.

Lebih lanjut, pemilik nama lengkap Angelica Dira Maharani itu pun menceritakan seputar lagunya yang berkisah mengenai hubungan tanpa status. Menurutnya, pasti banyak orang yang pernah mengalami atau sedang berada dalam situasi hubungan tanpa status.

Angie Zelena. (Special)

“Lagunya sendiri menceritakan tentang hubungan tanpa status. Banyak orang yang pasti pernah mengalami atau bahkan sedang berada dalam situasi ini. Tidak ada kepastian dan kejelasan, semuanya membingungkan. Mau pergi, nggak bisa. Mau bertahan, rasanya sakit. Kira-kira itulah yang ingin disampaikan dalam lagu ini,” ujar Angie Zelena.

Disinggung mengenai pengalaman pribadinya soal hubungan tanpa status, perempuan kelahiran 29 Desember 2003 itu mengaku bahwa ia belum pernah mengalami situasi tersebut.

“Enggak ada pengalaman (terlibat HTS), tapi kan aku harus masuk ke dalamnya, jadi aku coba buat relate-relate-in aja, berimajinasi ada di posisi itu. Jadi saat aku nyanyiin aku tahu rasanya gimana,” pungkasnya. 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel