1. Entertainment
  2. Anggota NCT 127 Alami Cedera saat Syuting Iklan, Jadwal Ikut Tertunda
Entertainment

Anggota NCT 127 Alami Cedera saat Syuting Iklan, Jadwal Ikut Tertunda

Anggota NCT 127 Alami Cedera saat Syuting Iklan, Jadwal Ikut Tertunda

NCT 127. (Instagram.com/nct127)

Ladiestory.id - Tiga anggota boy group Korea Selatan asuhan SM Entertaiment, NCT 127, Johnny, Jaehyun, dan Jungwoo pada Jumat (9/12/2022) dikabarkan telah mengalami kecelakaan saat menjalani syuting iklan. Mereka diketahui mengalami cedera usai jatuh dari set bangunan gym hutan setinggi 2 meter di lokasi syuting saat proses pembuatan film komersial. 

Akibatnya, Johnny, Jaehyun, dan Jungwoo mengalami luka-luka karena set bangunan gym hutan itu ikut runtuh selama syuting iklan mereka. Segera setelah insiden itu, tidak ingin membuat para fans terus khawatir, akhirnya di hari yang sama, SM Entertainment, selaku agensi yang menaungi NCT 127 merilis pernyataan melalui komunitas penggemar KWANGYA CLUB.

NCT 127. (YouTube MBCKpop)

"Halo. Ini untuk membuat pengumuman kepada penggemar tentang cedera Johnny, Jaehyun, dan Jungwoo NCT. Hari ini, Johnny, Jaehyun, dan Jungwoo mengalami luka-luka karena bangunan gym hutan runtuh selama syuting iklan mereka," ucap agensi.

"Mereka langsung dibawa ke rumah sakit setelah mengalami cedera dan sedang menjalani tes dan perawatan tetapi akan memerlukan pemeriksaan terperinci. Kami akan mengumumkan hasil tes terperinci setelah ujian selesai," terangnya lebih lanjut. 

Pihak agensi saat itu meminta maaf karena belum bisa memberi penjelasan rinci tentang cedera para anggota. Pihaknya meminta para penggemar untuk bersabar karena proses pemeriksaan ini membutuhkan waktu dan akan mengumumkan hasil tes terperinci setelah pemeriksaan selesai dilakukan.

Dalam pernyataan lanjutan, SM menambahkan, bahwa di lokasi syuting, ada insiden ketika bangunan gym hutan yang telah dipanjat oleh anggota Taeil, Johnny, Jaehyun, dan Jungwoo, runtuh. Taeil terpeleset dan jatuh, namun untungnya dalam kondisi ringan. Karena merasa tak nyaman, dia meminta untuk beristirahat dan memilih tidak pergi ke rumah sakit.

NCT 127. (Instagram.com/nct127)

Namun, jika nanti muncul gejala, SM Entertaiment berencana untuk segera membawanya ke rumah sakit untuk menerima perawatan. Reaksi para penggemar pun beragam, sebagian merasa khawatir dan mendoakan kesembuhan para member. Namun, ada juga yang sangat marah atas pengabaian tim produksi komersial serta SM Entertainment. 

Ditambah dengan rilisan sebuah gambar dari situs komersial yang memperlihatkan struktur set bangunan yang tipis, menyebabkan seruan para penggemar semakin kencang. Tidak lama setelah itu, menyusul pernyataan pertama, SM Entertaiment memberi pernyataan lanjutan mengabari para penggemar tentang kondisi medis para member tersebut. 

"Halo. Berikut pemberitahuan mengenai Johnny, Jaehyun, dan Jungwoo NCT. Hasil pemeriksaan menunjukkan mereka hanya mengalami memar ringan dan mereka semua telah kembali ke rumah," jelas agensi mengenai kondisi anggota NCT 127.

"Namun, kami akan menjadikan kesehatan anggota sebagai prioritas utama kami dan memutuskan untuk mengistirahatkan mereka supaya tidak muncul efek samping yang berkembang," lanjutnya.

Akibatnya, Jungwoo akan absen di siaran MBC 'Show! Music Core' pada 10 Desember sebagai MC. Apabila di kemudian hari ada perubahan jadwal, SM akan umumkan dalam pemberitahuan terpisah. 

SM Entertaiment juga memutuskan untuk menunda jadwal pra-rekaman NCT 127 untuk "2023 SMTOWN LIVE: SMCU PALACE @KWANGYA" yang direncanakan pada 13 Desember. Pihaknya berencana untuk membuat pengumuman lain setelah jadwal sudah disesuaikan kembali. 

Sementara itu, NCT 127 saat ini diketahui juga sedang bersiap untuk comeback album mereka pada Januari 2023 dengan album repackage “2 Baddies” NCT 127. 

Agensi meminta maaf telah membuat khawatir para penggemar yang pasti terkejut dengan berita yang mendadak ini. Untuk semua dampak yang telah ditimbulkan mereka juga meminta pengertian dari para penggemar. Terakhir, mereka berujar akan memprioritaskan perawatan artisnya dan melakukan yang terbaik agar para anggota dapat pulih dengan cepat. 

Dilain sisi, melansir Puma Korea mereka juga merilis permintaan maaf atas insiden yang menimpa member NCT 127 ketika menjalani syuting iklannya kemarin.

"Kami bertanggung jawab atas kecelakaan ini. Kami akan berusaha yang terbaik untuk mencari tahu penyebabnya serta untuk mencegah kejadian serupa tidak terulang," ungkap pihak Puma Korea. 
Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel