1. Entertainment
  2. Ana de Armas Perankan Sosok Marilyn Monroe di Film ‘Blonde’
Entertainment

Ana de Armas Perankan Sosok Marilyn Monroe di Film ‘Blonde’

Ana de Armas Perankan Sosok Marilyn Monroe di Film ‘Blonde’

Ana de Armas. (Spesial)

Ladiestory.id - Aktris Ana de Armas, baru saja dikabarkan akan memerankan film biografi dari mendiang Marilyn Monroe yang bertajuk “Blonde”. Netflix sebagai rumah produksi akan bekerja sama dengan sutradara Andrew Dominik menggarap sebuah film biografi yang membahas tentang cerita lain di kehidupan Monroe. 

Dilansir The Hollywood Reporter, Blonde hanya bisa disaksikan oleh penonton berusia 17 tahun ke atas. Akan ada banyak adegan dalam film "Blonde" yang hanya layak disaksikan penonton dewasa. Termasuk di dalamnya adalah konten-konten seksual yang dipilih untuk tetap ditampilkan dalam film.

Sebagai sutradara Andrew Dominik pun sudah meramalkan jika film ini akan mendapat rating dewasa. Namun, dirinya memaklumi dan menganggap jika tidak semua orang akan menyukai film ini dan tidak ambil pusing soal itu.

Sebagai film biografi, "Blonde" diadaptasi dari novel Joyce Carol Oates yang juga menceritakan adegan pemerkosaan. Sutradara menyebut Netflix ngotot untuk menggaet editor Jennifer Lame, yang sebelumnya juga menjadi editor Tenet, untuk masuk ke proyek ini. 

Novel Joyce Carol Oates diketahui merupakan fiksi yang dirilis pada 2000, novel setebal 700 halaman ini menceritakan hidup Marilyn Monroe dari imajinasinya.

Didapuk menjadi sosok Monroe, tak mudah bagi Ana de Armas menjalani syuting ini.

Ana de Armas sebagai Marilyn Monroe. (Spesial)

Sebelumnya, Ana menceritakan perjuangannya dalam menirukan suara khas Marilyn Monre. Dirinya berlatih dengan menggunakan teknologi ADR (Automated Dialog Replacement) untuk menyesuaikan suara dengan gerak mulutnya selama sembilan bulan.

"Aku mencobanya! Butuh sembilan bulan untuk aku mempelajari dialek, melatihnya dan melakukan sesi ADR. Itu benar-benar melelahkan dan menyiksa aku. Otak aku benar-benar kering," ujar Ana de Armas.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel