Ladiestory.id - Aloe vera gel atau gel lidah buaya merupakan pelembab multifungsi yang bisa digunakan setiap hari tanpa mengiritasi kulit. Produk ini awalnya booming karena berasal dari Korea Selatan, tetapi kini brand lokal tersebut sudah memproduksi berbagai produk aloe vera.
Selain berfungsi sebagai pelembab, aloe vera gel juga bisa dipakai sebagai masker baik di kulit wajah dan juga rambut.
Gel Lidah Buaya
Gel lidah buaya biasa dikenal sebagai penyembuh alami atau juga bisa dipakai sebagai obat saat kamu mengalami luka sengatan sinar matahari. Karena di dalam kandungannya memiliki efek dingin dan menenangkan. Memang sebagian besar produk gel lidah buaya dapat memberikan efek segar pada kulit.
Namun, ada beberapa produk yang memiliki tekstur seperti krim dan terasa sedikit berat di kulit. Nah saat kamu memilih gel ini, kamu perlu mengetahui kulitmu cocok menggunakan gel bertekstur seperti apa. Untuk itu akan kita bahas beberapa rekomendasi gel Aloe Vera terbaik yang cocok untuk kulit.
Wardah Hydramild Multifunction Gel
Produk yang pertama ada dari wardah. Wardah sendiri memiliki banyak produk perawatan kulit dengan harga yang terjangkau. Kualitas produk ini sudah tidak perlu di ragukan, kualitasnya sudah sama seperti produk sejenis dari Korea yang sudah lebih dahulu terkenal di pasaran.
Produk aloe vera gel ini sangat multifungsi dan bisa digunakan di seluruh tubuh hingga rambut. Gel satu ini diformulasikan dengan Triple Humectant System untuk melembapkan kulit kering Anda. Kulit pun terasa lebih sejuk dengan Triple Soothing Agent.
Herborist Aloe Vera Gel 98% Soothing Moisturizing
Kemudian ada produk dari Herborist, herborist sendiri sangat identik dengan produk lulur, tetapi brand yang satu ini juga memiliki produk gel lidah buaya yang dapat melembabkan sehingga membuat kulit lebih sehat dan terawat. Produk ini juga tersedia dalam berbagai varian kemasan yang bisa dipilih sesuai kebutuhan kamu.
Selain itu produk ini juga dapat melembapkan, menghaluskan, dan memberi sensasi sejuk untuk kulit wajah, tubuh, dan rambut. Produk ini mengandung vitamin E yang berfungsi sebagai antioksidan alami dan menghaluskan kulit. Produk ini ada dalam dua jenis kemasan, yaitu kemasan jar berisi 250 ml dan kemasan tube berisi 100 ml.
Everwhite Soothing & Moisturizing Gel Aloe Vera + Cucumber
Seolah tak ingin kalah dengan brand lokal sejenisnya, Everwhite juga menghadirkan aloe vera untuk melembabkan kulit. Produk ini terbuat dari 97% ekstrak Aloe Vera, Cucumber, Hyaluronate, Vitamin C, dan Vitamin E. Tak hanya itu teksturnya juga ringan, sehingga dapat menyerap cepat ke kulit dan memberi efek menyegarkan serta menenangkan kulit.
Produk inu juga berfungsi untuk menjadikan kulit lebih sehat dan bisa digunakan sebagai pelembab wajah, tubuh, kuku, hingga pelembab alami rambut.
Citra Fresh Glow Multifunction Gel Aloe Bright UV
Brand citra juga tak kalah dengan brand-brand lainnya. Brand yang satu ini sangat terkenal dengan body lotionny yang mampu mencerahkan, menyehatkan, serta melembabkan berbagai kulit dari semua kalangan usia.
Citra juga mengeluarkan gel lidah buaya yang harganya sangat terjangkau. Gel yang satu inj terbuat dari 100% esens alami lidah buaya dan mint dan
diperkaya dengan Vitamin B3 dan Vitamin E 20x lebih banyak. Produk ini juga sangat multifungsi karena bisa digunakan sebagai pelembab, namun tetap bisa digunakan sebagai sleeping mask, masker rambut, hingga primer make up juga.
Teksturnya pun ringan dan tidak lengket, sehingga efektif menyerap pada kulit, serta kulit terhidrasi.
Itu dia 5 rekomendasi produk aloe vera lokal terbaik yang bisa kamu pilih, bisa digunakan untuk diri sendiri maupun keluarga. Aloe vera memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan sehingga tak ada salahnya untuk menyimpannya di rumah.