1. Entertainment
  2. Alami Gejala Flu Ringan, Lee Seung Gi Dinyatakan Positif Covid-19
Entertainment

Alami Gejala Flu Ringan, Lee Seung Gi Dinyatakan Positif Covid-19

Alami Gejala Flu Ringan, Lee Seung Gi Dinyatakan Positif Covid-19

Lee Seung Gi. (Instagram.com/leeseunggi.official)

Ladiestory.id - Aktor Lee Seung Gi menyusul deretan artis Korea Selatan yang terpapar Covid-19. Agensi Lee Seung Gi, Hook Entertainment mengkonfirmasi bahwa sang aktor positif Covid-19 pada Selasa (15/2/2022).

Dilansir Soompi, Hook Entertaimnet menyatakan bahwa Lee Seung Gi akan menghentikan seluruh kegiatan dan aktivitasnya dalam beberapa waktu kedepan.

“Hari ini, Lee Seung Gi menggunakan alat tes mandiri sebelum syuting iklan. Begitu dia mengetahui bahwa hasilnya positif, dia segera menghentikan semua kegiatan yang dijadwalkan. Setelah itu, dia menjalani tes PCR, dan hasilnya kembali positif,” ungkap Hook Entertainment.

Pihak agensi mengatakan bahwa Lee Seung Gi telah mendapatkan vaksin Covid-19 dosis ke tiga. Saat ini, aktor tersebut sedang menjalani isolasi mandiri.

“Saat ini, dia menjalani isolasi mandiri dan akan mematuhi pedoman otoritas kesehatan pemerintah,” kata Hook Entertainment.

Lee Seung Gi Sapa Para Penggemar. (Instagram.com/leeseunggi.official)

 

Tak lama kabar ini diberitakan, Lee Seung Gi membagikan kabar terbaru mengenai kesehatannya melalui unggahan di Instagram Story. Ia juga menyapa seluruh penggemarnya.

Dalam unggahannya, ia membagikan tangkapan layar yang berisi artikel tentangnya. Ia tidak menyangka bahwa kabar mengenai dirinya yang positif Covid-19 dapat beredar dengan cepat.

“Bagaimana pemberitaan ini bisa naik begitu cepat?” tulis Lee Seung Gi.

Lee Seung Gi juga membagikan foto masa kecilnya. Di dalam foto tersebut, ia menenangkan para penggemarnya yang khawatir dengan kondisi kesehatannya.

Penyanyi lagu Because You’re My Woman ini mengatakan bahwa hanya mengalami gejala ringan seperti flu pada umumnya. Ia juga meminta kepada para penggemarnya untuk tidak terlalu khawatir.

“Banyak dari kalian telah menghubungi saya dengan kekhawatiran kalian~ Saya memiliki gejala seperti flu umum jadi tolong jangan terlalu khawatir. Saya akan segera sembuh dan sehat~!! Terima kasih banyak atas perhatian kalian," jelas Lee Seung Gi.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel