1. Fashion
  2. 7 Aksesori Hijab untuk Percantik Penampilan, Sudah Punya?
Fashion

7 Aksesori Hijab untuk Percantik Penampilan, Sudah Punya?

7 Aksesori Hijab untuk Percantik Penampilan, Sudah Punya?

Ilustrasi menggunakan aksesori hijab. (Special)

Ladiestory.id - Mengenakan hijab bagi wanita muslim menjadi salah satu kewajiban. Agar kamu semakin tampil menawan dan percaya diri dengan hijabmu, sebaiknya jangan lupa untuk menambahkan beberapa aksesori.

Ada berbagai macam pilihan aksesori untuk hijab dan bisa Kamu pilih sesuai dengan kebutuhan. Nah, jika Kamu bingung harus menggunakan aksesori hijab yang seperti apa, berikut Ladiestory.id telah merangkumnya.

1. Bros Hijab

Ilustrasi menggunakan bros. (Instagram.com/@vebbypalwinta)

Aksesori hijab yang satu ini pastinya sudah banyak yang tahu. Bagi Kamu yang kesehariannya mengenakan hijab, aksesori yang satu ini wajib ada. Kamu bisa menggunakan bros hijab dengan model yang sesuai dengan kebutuhan, mulai dari bunga, pita, hingga bentuk unik lainnya.

Kamu pun bisa memilih ukuran bros sesuai keinginanmu. Namun, jangan lupa perhatikan cara pakai bros pada hijabmu.

Jika bros berukuran cukup besar, sebaiknya hindari menyematkannya pada bagian kepala karena akan terlihat berlebihan. Cukup gunakan di sekitar bahu atau leher saja. Saat menggunakan bros, sebaiknya cari yang warnanya bisa selaras dengan hijab yang dikenakan.

2. Magnet Hijab

Ilustrasi magnet hijab. (Special)

Untuk memakai hijab, biasanya para hijabers menggunakan jarum pentul untuk bantuannya. Cara ini sebenarnya bisa merusak hijab karena berisiko membuat kainnya sobek atau seratnya tertarik.

Agar hijabmu bisa awet dan tak mudah rusak, sebaiknya gunakan aksesori yang bernama magnet hijab. Magnet hijab yang dijual di pasaran ada banyak jenis warna dan modelnya. Kamu hanya perlu memilih yang sesuai dengan kebutuhanmu.

3. Headpiece

Ilustrasi headpiece hijab. (Special)

Aksesori hijab lainnya yang bisa Kamu gunakan adalah headpiece. Aksesori ini berbentuk lingkaran dengan variasi model dan warna yang beraneka ragam.

Penggunaan headpiece diletakkan di kepala dan bisa membuat penampilan terlihat lebih glamor. Biasanya headpiece digunakan saat acara formal seperti pesta pernikahan.

4. Jepit Rambut

Ilustrasi menggunakan jepit hijab. (Instagram.com/@aghniapunjabi)

Beberapa waktu lalu sempat populer model hijab pashima jepit. Biasanya saat menggunakan model hijab ini disertai dengan menambahkan aksesori jepit rambut.

Kamu bisa meniru ide ini saat mengenakan hijab pashima. Gunakan jepit rambut yang sesuai kebutuhan agar terlihat semakin anggun, mulai dari bobby pin hingga jepit berukuran sedang.

5. Anting Hijab

Ilustrasi menggunakan anting hijab model bulu. (Instagram.com/@nabilazirus)

Penambahan aksesori anting hijab bisa membuat pemakainya terlihat semakin fashionable. Cara pemakaian anting hijab berbeda dengan anting pada umumnya. Jika biasanya penggunaan anting di bagian telinga, khusus anting hijab hanya ditempelkan pada kain hijabnya saja dengan posisi dekat telinga.

Anting hijab yang dijual di pasaran saat ini ada berbagai macam. Ada yang berbentuk pita, manik-manik, hingga bulu-bulu. Untuk yang paling populer saat ini adalah anting hijab dengan yang terbuat dari bulu.

6. Topi Baret

Ilustrasi menggunakan topi baret. (Instagram.com/@diantyy.a)

Jika Kamu sedang hangout atau jalan keluar dengan teman, aksesori hijab yang satu ini wajib dicoba. Topi baret bisa memberi kesan feminin sekaligus cheerfull saat dikenakan.

Kamu bisa menggunakan topi baret untuk berbagai style, baik itu saat berpakaian santai maupun semi formal. Gunakan topi baret yang selaras dengan pakaian maupun hijab yang Kamu pakai.

7. Headband

Ilustrasi headband hijab. (Special)

Jika biasanya headband digunakan sebagai penghias rambut bagi para perempuan, namun kini aksesori yang satu ini juga kerap digunakan pada hijab. Penggunaan headband pada hijab akan membuat penampilan terlihat semakin trendi.

Saat menggunakannya, perhatikan padu padannya dengan baik. Misalnya ketika hijab yang digunakan bermotif, maka sebaiknya gunakan headband yang polos. Sebaliknya jika hijabnya polos, maka bisa gunakan headband yang bermotif.

Kamu bisa menggunakan headband pada hijab untuk acara santai maupun formal. Pastikan lagi untuk memperhatikan padu padannya agar penampilannya tetap terlihat stunning.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel