Ladiestory.id - Memiliki kulit wajah yang bersih dan sehat tentu menjadi dambaan semua orang. Namun terkadang ada saja masalah yang menghampiri kulit wajah, seperti wajah berminyak. Dimana jika dibiarkan akan menimbulkan jerawat, komedo dan masalah kulit lainnya. Lalu bagaimana cara mengatasi wajah berminyak?
Kamu bisa mengikuti tips di bawah ini untuk mengatasi masalah wajah yang berminyak.
Cara Mengatasi Wajah Berminyak
Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi wajah yang berminyak, di antaranya :
1. Bersihkan Wajah Dengan Air Hangat
Cara untuk mengurangi minyak pada wajah salah satunya adalah membersihkannya dengan menggunakan air hangat. Air hangat akan membuka pori-pori dan mengeluarkan minyak pada wajah Anda. Selain itu air hangat juga akan membunuh kuman dan bakteri pada wajah.
2. Mengoleskan Lidah Buaya
Cara lainnya yang bisa Anda terapkan untuk mengatasi kulit berminyak yaitu dengan mengoleskan gel lidah buaya. Lidah buaya mengandung zat aloesin yakni zat yang mampu menghambat pembentukan melanin, yaitu zat menjadikan wajah gelap. Lidah buaya juga kaya akan Vitamin E, A dan C yang berfungsi sebagai antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas akibat dari paparan polusi dan asap pada wajah.
3. Gunakan Jeruk Nipis
Jeruk nipis kaya akan vitamin C yang berperan sebagai antioksidan yang mampu mengatasi kulit berminyak dan jerawat pada wajah. Jeruk nipis juga efektif untuk mencerahkan wajah Anda. Gunakan air perasan jeruk nipis untuk mengoleskannya pada wajah, dan biarkan selama kurang lebih 15 menit sampai kering lalu bilas dengan air bersih.
4. Konsumsi Susu dengan Rutin
Susu memang sudah terkenal dapat membuat kulit putih dan halus. Susu juga mampu merawat kulit agar tetap sehat dan lembab, namun tidak menjadikannya berminyak. Hal ini karena susu mengandung kolagen dan vitamin B6 yang dapat mengontrol produksi minyak. Rutin konsumsi susu dengan diimbangi makanan sehat lainnya bisa Anda jadikan alternatif untuk mengatasi kulit berminyak.
5. Mengoleskan Madu
Cara yang bisa Anda terapkan untuk mengatasi wajah berminyak dengan cara alami yaitu dengan mengoleskan madu pada wajah Anda selama kurang lebih 30 menit lalu bilas dengan air hangat dan dilanjutkan cuci dengan air dingin. Madu mengandung antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas penyebab kulit kusam dan berminyak.
6. Gunakan Pelembab Wajah Yang Tepat
Cara lainnya yang bisa anda lakukan untuk mengatasi wajah berminyak yaitu dengan mengoleskan pelembab pada wajah. Pelembab wajah berguna untuk menjaga kelembaban wajah, meskipun wajah Anda berminyak namun tetap memerlukan pelembab wajah agar minyak tidak menumpuk. Gunakan pelembab yang mengandung bahan dasar air dan tertera oil-free sehingga akan membuat wajah Anda tetap terhidrasi.
7. Gunakan Produk Skin Care yang Tepat
Menggunakan produk skincare yang tepat adalah salah satu cara efektif mengatasi kulit berminyak. Jangan gunakan produk kecantikan berdasarkan iklan atau rekomendasi teman. Sebelum membeli produk skin care pastikan dulu Anda ketahui fungsi, manfaat dan preferensi produk tersebut.