Beberapa tahun belakangan ini tren gaya Korea tengah digandrungi remaja Indonesia, termasuk salah satunya tren gaya berpakaian mengenakan rompi atau yang dikenal dengan vest.
Bahkan bagi mereka yang berhijab pun tak mau ketinggalan dengan gaya ala Korea ini.
Nah, buat kalian para hijaber yang juga ingin tampil gaya dan keren dengan vest di hari-hari kalian, bisa coba pilihan ootd vest hijab dibawah ini.
1. Crop Vest
Ootd vest juga cocok dipakai saat pergi ke kantor. Supaya lebih terlihat formal, Anda bisa mengkombinasikannya dengan kemeja polos berwarna putih dan celana kain warna broken white ini. Anda bisa pilih hijab segiempat yang bermotif untuk memberi kesan feminin di outfitmu.
Lalu terakhir, padukan dengan pointy shoes simpel berwarna putih. Gaya Outfit yang satu ini cocok bagi Anda yang bertubuh pendek. Sebab paduan crop vest dan pointy shoes akan membuat kakimu terlihat lebih panjang.
2. Oversized Vest
Buat Anda yang ingin tampil lebih nyaman dan fleksibel, oversized vest yang satu ini bisa jadi pilihan yang cocok buat Anda.
Desain vest dengan tali pita pada bagian samping ini akan membuat penampilanmu lebih feminin. Untuk bagian dalamnya, Anda dapat kenakan kaos atau kemeja putih polos.
Padukan dengan celana jeans yang memiliki potongan tanggung untuk memberi kesan santai dan casual. Terakhir Anda dapat memadukan dengan hijab segiempat dan sling bag warna cream serta sneakers putih favoritmu.
3. Vest Rajut Hitam
Jika sehabis kerja Anda punya plan hang-out dengan teman, tapi tak ingin terlihat terlalu rapi ataupun kaku, Anda bisa pilih memakai vest rajut.
Anda bisa kenakan vest rajut warna hitam dipadu dengan kemeja putih dan celana chino pants untuk kesan santai tapi terlihat stylish.
4. Houndstooth Knit Vest
Siap-siap untuk tampil chic, Anda bisa andalkan houndstooth knit vest yang keren ini. Padukan dengan kemeja, pleated skirt, serta shoulder bag. Untuk hijabnya Anda bisa pilih hijab dengan warna netral misalnya coklat dan lengkapi penampilanmu dengan sneakers favorit.
5. Ruffle Vest
Semakin banyak dikenal, maka vest semakin banyak modelnya. Seperti model vest yang satu ini, vest dengan detail ruffle pada bagian lengan yang akan membuat Anda terlihat feminin banget.
Anda bisa padukan dengan blus bunga-bunga, dan cocok banget dipakai buat kencan bersama pasangan.
6. Vest Rajut Abu-abu
Ternyata vest rajut banyak pilihanya, vest model ini juga bisa tampil serasi dengan baju warna pastel yang kekinian ini. Anda bisa memadukan vest rajut dengan warna abu-abu bersama blus warna pink pastel seperti ini.
7. Long Knit Vest
Biasanya para hijabers lebih nyaman mengenakan baju panjang, selain karena dapat menutup sebagian kaki, baju panjang juga bikin muslimah bisa membuat bergerak dengan fleksibel.
Anda bisa pilih long knit vest dan memadukannya dengan tunik hitam dan celana hitam.
Untuk hijabnya, Anda bisa pilih hijab polos warna abu-abu atau hitam. Lengkapi penampilanmu dengan tas hitam dan jam tangan plus sneakers kesayangan.