Ladiestory.id - Ladies, saat berpuasa kulit rentan mengalami dehidrasi sehingga menyebabkan kondisi kulit menjadi kusam dan kering. Salah satu penyebabnya tubuh kekurangan cairan selama kurang lebih 12 jam saat berpuasa Ramadan. Oleh sebab itu, sangat penting untuk menjaga kondisi kulit agar tetap sehat dan terhidrasi selama berpuasa. Nah, berikut ini enam tips yang bisa kamu lakukan, Ladies. Simak yuk!
Tetap Terhidrasi
Salah satu hal terpenting yang dapat kamu lakukan selama bulan Ramadan adalah tetap terhidrasi. Saat berpuasa, sangat penting untuk memberi perhatian ekstra pada asupan cairan bagi tubuh dan kulitmu. Pastikan kamu minum cukup air saat berbuka puasa (iftar), makan malam dan sahur agar tubuhmu tetap terhidrasi dengan baik.
Selain air putih, pertimbangkan mengonsumsi jus buah sebagai alternatif untuk menjaga hidrasi dan memberikan nutrisi penting bagi tubuh. Hindari mengonsumsi minuman berkafein saat sahur dan berbuka puasa karena dapat menyebabkan hilangnya mineral dan dehidrasi yang dapat mempengaruhi kelembaban kulit Anda. Sangat penting untuk mengonsumsi cukup air sebelum puasa dimulai, saat berbuka dan sahur. Disarankan untuk minum setidaknya 8-10 gelas air sepanjang hari.
Masukan Menu Makanan Bernutrisi untuk Sahur dan Berbuka
Walaupun kamu makan dalam beberapa jam selama sehari saat berpuasa, hal terpenting lainnya ialah perhatikan menu makanan bernutrisi untuk sahur dan berbuka puasamu. Tujuannya adalah untuk mendapatkan nutrisi penting sebanyak yang kamu perlukan saat sahur hingga berbuka puasa agar tetap berenergi sepanjang hari.
Menambahkan makanan super nutrisi ke dalam menu makanan sehatmu seperti protein, anti-oksidan, serat dan mineral yang cukup, maka dapat membantu menjaga kondisi kulit untuk tetap sehat dan terhidrasi.
Gunakan Lip Balm
Selama berpuasa kamu harus menahan lapar dan dahaga selama kurang lebih 12 jam lamanya. Alhasil kondisi bibir menjadi kering bahkan pecah-pecah. Nah, untuk mengatasinya kamu bisa menggunakan lip balm yang kaya akan kandungan minyak essential seperti beeswax, cocoa butter maupun virgin coconut oil. Selain itu, untuk mendapatkan perlindungan ekstra mencegah kulit bibir kering dan pecah-pecah, kamu juga bisa mengaplikasikan lip scrub yang dapat membantu mengangkat kulit mati serta dapat menjadikan permukaan bibir lebih sehat dan lembab.
Gunakan Moisturizer dan Sunscreen
Saat berpuasa kamu pun dituntut untuk tetap aktif bergerak baik didalam maupun diluar ruangan, oleh sebab itu jangan lupa untuk selalu menggunakan moisturizer dan sunscreen untuk melindungi sekaligus memberikan kelembaban pada kulitmu.
Dilansir dari Newfemme, kamu bisa melindungi kulitmu dari paparan sinar UV yang berbahaya dengan menggunakan pelembab dengan SPF yang sesuai dengan jenis kulitmu. Para ahli dermatologi merekomendasikan penggunaan SPF 15-30 saat kamu berada di luar ruangan. Oleskan kembali pelembab dengan SPF setelah berwudhu atau setiap 3 jam sekali untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV. Selain itu, jangan lupa untuk melindungi bagian tubuhmu yang tidak tertutup pakaian. Gunakan body lotion dengan SPF untuk melindungi kulitmu dari sinar matahari dan mencegah penuaan dini.
Gunakan Face Mist
Yup, apabila kamu tidak bisa mendapatkan nutrisi bagi kulit dari dalam secara langsung, maka kamu dapat menggunakan face mist untuk menjaga kulit lebih segar, sehat dan terhidrasi. Selain itu, face mist dapat membantu menyejukkan kondisi kulit wajah ditengah kondisi cuaca panas yang terik. Penggunaan face mist sangat praktis dan sangat mudah digunakan kapanpun dan dimanapun, oleh sebab itu produk skincare yang satu ini sangat membantu memberikan kesegaran pada kulit sekaligus membantu melembabkan dan menghidrasi kulit.
Gunakan Masker Wajah
Untuk mendapatkan perawatan kulit yang maksimal, kamu juga dapat mengaplikasikan masker wajah untuk menjaga kondisi kulit agar sehat dan terhidrasi selama berpuasa. Jika kulit wajahmu terasa kusam dan kering selama berpuasa, pertimbangkan untuk menggunakan masker wajah yang dapat memberikan kelembaban ekstra, seperti sheet mask atau masker organik.
Hindari masker yang bersifat eksfoliasi, seperti clay mask karena dapat memberikan efek kering. Kamu juga bisa memilih sheet mask yang dapat diaplikasikan setiap hari sesuai dengan jenis dan kondisi kulitmu, alangkah lebih baiknya kamu dapat menggunakan masker wajah sebanyak 2 hingga 3 kali dalam seminggu, Ladies.