1. Entertainment
  2. 6 Tahun Berkarier, Girl Group MOMOLAND Resmi Umumkan Bubar
Entertainment

6 Tahun Berkarier, Girl Group MOMOLAND Resmi Umumkan Bubar

6 Tahun Berkarier, Girl Group MOMOLAND Resmi Umumkan Bubar

Momoland. (Special)

Ladiestory.id - Girl group asal Korea Selatan, MOMOLAND resmi mengumumkan bubarnya grup mereka setelah berkarier selama hampir tujuh tahun. Melalui akun Instagram-nya masing-masing, keenam anggota MOMOLAND, yakni Nancy, Nahyun, Ahin, Hyebin, Jane, dan JooE, mengunggah sebuah surat yang berisikan permohonan maaf mereka kepada para penggemarnya. 

"Pertama-tama, kami dengan tulus meminta maaf kepada Merries (nama fandom MOMOLAND) kami karena mengetahui hal ini melalui artikel berita. Kami mohon maaf atas keterlambatan kami," isi pembukaan surat tersebut, dikutip Rabu (15/2/2023). 

Unggahan Nahyun MOMOLAND. (instagram.com/nayun_nannie)

Mereka mengatakan bahwa, akan melanjutkan kariernya di dunia entertainment Korea Selatan masing-masing. Bubarnya MOMOLAND menyusul kabar berakhirnya kontrak mereka dengan agensi, MLD Entertainment. 

"Setelah melewati diskusi yang panjang dan mendalam, keenam anggota kami telah memutuskan saling mendukung satu sama lain untuk memulai awal baru yang hebat ke depannya," ucapnya. 

"Meskipun kami telah memutuskan untuk melanjutkan jalan kami sendiri menuju impian kami, MOMOLAND akan selalu menjadi sebuah tim," sambung surat tersebut. 

Tak lupa, mereka pun menyampaikan permohonan maafnya kepada Merries, sebutan bagi penggemar MOMOLAND, yang telah mendukung karier MOMOLAND selama ini. 

Unggahan Nahyun MOMOLAND. (instagram.com/nayun_nannie)

"Kami berterima kasih kepada Merries kesayangan kami yang telah memberikan kami kenangan berharga dan selalu di samping kami dalam tujuh tahun terakhir. Merries akan selalu menjadi segalanya bagi kami," tutupnya.

Sebagaimana diketahui, MOMOLAND memulai debutnya sebagai sebuah grup sejak 10 November 2016 lalu dengan beranggotakan delapan orang. Namun, pada November 2019, dua anggotanya, yakni Yeonwoo dan Taeha, memutuskan untuk keluar dari grup tersebut. 

MOMOLAND memulai debutnya dengan merilis mini album yang bertajuk "Welcome to MOMOLAND". Pada April 2017, MOMOLAND merilis sebuah single serta merekrut anggota baru, Daisy, seorang mantan trainee dari JYP Entertainment. Namun, Daisy telah meninggalkan grup pada 2020 lalu. 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel