1. Travel
  2. 6 Pilihan Oleh-Oleh Khas Brebes yang Wajib Kamu Beli saat Berkunjung
Travel

6 Pilihan Oleh-Oleh Khas Brebes yang Wajib Kamu Beli saat Berkunjung

6 Pilihan Oleh-Oleh Khas Brebes yang Wajib Kamu Beli saat Berkunjung

Ilustrasi telur asin. (Special)

Ladiestory.id - Berada di jalur pantura membuat kabupaten Brebes cukup dikenal oleh masyarakat. Selain itu, salah satu kabupaten yang ada di Jawa Tengah ini juga punya beragam destinasi wisata alam yang mengagumkan. Sehingga tak jarang Brebes dijadikan sebagai salah satu kota tujuan wisata. 

Brebes juga dikenal dengan beragam sajian kuliner yang menggiurkan. Salah satu kuliner khas Brebes yang paling terkenal adalah telur asin. Namun ternyata telur asin bukan satu-satunya kuliner khas Brebes, lho. Ada banyak kuliner khas Brebes yang tak kalah lezat dan cocok untuk dijadikan oleh-oleh. 

Lalu apa saja kuliner khas Brebes yang cocok dijadikan untuk oleh-oleh? Simak ulasannya berikut ini yang telah dirangkum oleh Ladiestory.Id.

Telur Asin

Ilustrasi telur asin. (Special)

 

Kuliner khas Brebes pertama yang wajib kamu beli saat berkunjung ke Brebes adalah telur asin. Telur asin merupakan telur bebek yang diolah dengan  cara direndam di dalam abu atau batu bata yang telah diberi garam. Kemudian telur ini didiamkan selama beberapa hari sehingga dapat tercipta rasa asin pada telur tersebut. 

Bahkan kini telur asin khas Brebes punya banyak varian rasa, lho. Misalnya telur asin rasa bawang, telur asin pindang, maupun telur asin bakar. 

Kerupuk Telur Asin

Kerupuk telur asin. (Special)

 

Ingin menikmati telur asin dengan cara yang berbeda? Nah, kamu wajib beli dan  borong kerupuk telur asin khas Brebes. Kerupuk ini dibuat dari telur asin yang diiris tipis kemudian dijemur hingga kering. 

Setelah kering sempurna barulah kerupuk telur asin ini digoreng. Rasanya unik dan dijamin bikin ketagihan. Kerupuk ini cocok buat teman makan nasi atau hanya sebagai camilan. 

Bawang Merah

Ilustrasi bawang merah. (Special)

 

Brebes dikenal sebagai salah satu daerah penghasil bawang merah terbesar di Jawa Tengah, lho. Maka tak heran saat berkunjung ke Brebes kamu akan banyak menemukan bawang merah dengan harga yang terjangkau. 

Hal ini dikarenakan suhu serta tanah di Brebes sangat cocok ditanami bawang merah. Sehingga bawang merah dapat tumbuh subur dan memiliki kualitas yang bagus. Jadi, jika berkunjung ke Brebes jangan lupa borong bawang merah sebagai oleh-oleh. 

Ikan Bandeng

Ilustrasi ikan bandeng. (Special)

 

Ikan bandeng juga bisa jadi pilihan oleh-oleh yang tepat dari Brebes. Kamu bisa membeli ikan bandeng yang sudah di presto maupun yang masih segar. Kualitas ikan bandeng di Brebes juga bagus dan dijual dengan harga yang terjangkau.

Untuk mendapatkan ikan bandeng dengan harga yang terjangkau dan berkualitas bagus, kamu bisa membelinya di pasar tradisional. Selain itu, kamu juga masih bisa menawar harganya, lho. 

Kerupuk Tulang Bandeng

Ilustrasi kerupuk tulang bandeng. (Special)

 

Selain membeli ikan bandeng yang segar, kamu juga wajib mencicipi dan membeli kerupuk tulang bandeng. Kerupuk ini terbuat dari tulang ikan bandeng yang telah diolah dan diberi bumbu rempah-rempah. Rasa kerupuk tulang bandeng ini sangat unik dan gurih. 

Selain lezat, kerupuk tulang bandeng juga sangat bagus untuk kesehatan tulang, lho karena banyak mengandung kalsium. Sehingga membuat tulang menjadi lebih kuat dan tidak mudah keropos. 

Kerupuk Rumput Laut

Ilustrasi kerupuk rumput laut. (Special)

 

Rekomendasi oleh-oleh khas Brebes yang terakhir dan wajib kamu beli saat berkunjung adalah kerupuk rumput laut. Masyarakat Brebes juga membudidayakan tanaman rumput laut, lho yaitu jenis Gracilaria. Hasil budidaya rumput laut ini kemudian diolah menjadi kerupuk rumput laut yang memiliki cita rasa unik dan gurih.  Selain itu, kerupuk rumput laut ini juga bagus untuk kesehatan karena mengandung vitamin dan mineral yang diperlukan oleh tubuh.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel