Ladiestory.id - Salah satu aktivitas harian yang dilakukan oleh para Moms saat memiliki bayi yang baru lahir ialah menjemur dibawah sinar matahari pagi.
Kegiatan menjemur bayi ini memang sangat sederhana namun memiliki berbagai manfaat yang baik bagi si buah hati. Bayi yang baru lahir tentu memiliki keterbatasan pada beberapa organ tubuh yang belum bisa berfungsi secara maksimal salah satunya adalah hati.
Moms, ternyata menjemur bayi yang baru lahir memiliki enam manfaat baik bagi kesehatannya seperti yang telah Ladiestory.id rangkum berikut ini.
1. Mencegah Bayi Kuning
Moms, salah satu masalah kesehatan yang dapat mengintai bayi yang baru lahir ialah bayi kuning. Gejala ini diakibatkan oleh kandungan bilirubin yang kian meningkat pada bayi, kondisi ini dapat ditandai dengan munculnya rona kuning pada kulit bayi.
Biasanya hal ini dapat terjadi pada usia bayi di hari ke tiga hingga hari ke sepuluh. Jika Moms rutin menjemur bayi di pagi hari, bilirubin dalam darah bayi dapat pecah sehingga kondisinya dapat kembali normal.
2. Menguatkan Tulang
Seperti yang diketahui jika sinar matahari pagi memiliki manfaat vitamin D yang dapat meningkatkan kalsium untuk meningkatkan pertumbuhan tulang.
Nah, hal ini pun sangat baik dilakukan bagi bayi yang baru lahir agar pertumbuhan tulangnya semakin kuat. Selain itu, menjemur bayi dibawah sinar matahari pagi juga dapat mencegah gangguan tulang seperti rakitis akibat bayi yang kekurangan kalsium.
Gejala tersebut dapat membuat kondisi tulang tidak dapat menopang berat badan sehingga sangat membahayakan bagi pertumbuhannya apabila semakin tumbuh besar.
3. Menghangatkan Tubuh Bayi
Manfaat menjemur bayi selanjutnya ialah dapat membantu menghangatkan tubuh bayi selain itu lendir-lendir yang terdapat dalam saluran pernapasan bayi juga dapat keluar hal ini pun dapat membantu bagi bayi yang rentan akan alergi.
Bayi akan terus beradaptasi dengan suhu lingkungan disekitarnya, oleh karena itu menjemur bayi dapat membantu menyesuaikan suhu tubuhnya.
4. Meningkatkan Produksi Serotonin
Moms, menjemur bayi sebaiknya dilakukan selama 10 hingga 15 menit dibawah sinar matahari pagi. Hal ini dikarenakan sinar matahari pagi mengandung spektrum cahaya biru yang dapat mengurangi kadar bilirubin yang berlebihan dalam tubuh bayi.
Tak hanya itu manfaat menjemur bayi dibawah sinar matahari pagi ini juga dapat membantu meningkatkan produksi serotonin bagi tubuh bayi serta dapat membantu merangsang produksi zat tersebut serta membantu mengirimkan sinyal ke sel-sel saraf serta dapat membantu mengatur emosi hingga keterampilan motorik pada bayi.
5. Membantu Meningkatkan Kualitas Tidur
Moms, selain yang telah disebutkan diatas, fungsi serotonin ini juga dapat membuat bayi merasa lebih bahagia serta dapat membantu meningkatkan kualitas tidur pada bayi sehingga bayi dapat tidur lebih nyenyak serta dapat menghindarkan bayi dari Seasonal Affective Disorder.
Selain itu sinar matahari ini juga dapat membantu memproduksi hormon melatonin yang dapat membuat si kecil rileks saat tertidur serta memiliki energi yang cukup saat si kecil terbangun.
6. Membantu Meningkatkan Metabolisme Tubuh
Vitamin D yang terkandung pada sinar matahari pagi ini juga sangat membantu meningkatkan sistem saraf serta metabolisme pada tubuh bayi.
Dengan rutin menjemur si kecil di bawah sinar matahari pagi maka imunitas tubuhnya pun dapat terjaga sehingga kondisi tubuhnya pun akan lebih kuat.
Itulah ke enam manfaat dari menjemur bayi yang bisa Moms lakukan, Moms pun dapat memperhatikan waktu yang tepat serta tempat yang nyaman untuk menjemur si kecil. Semoga informasi ini dapat bermanfaat.