1. Beauty
  2. 6 Foundation Drugstore yang Punya Coverage Terbaik 
Beauty

6 Foundation Drugstore yang Punya Coverage Terbaik 

6 Foundation Drugstore yang Punya Coverage Terbaik 

Foundation merupakan kunci utama dalam merias wajah sekaligus dasar untuk semua produk makeup seperti bedak, eyeshadow, blush on, dan countour. Tak heran, foundation mempunyai peranan penting dalam menunjang makeup secara keseluruhan. 

Mulai dari, menutupi noda hitam dan bekas jerawat di wajah, memperhalus tampilan wajah, menutup pori-pori, meratakan warna kulit, hingga membuat wajah tampak sempurna. 

Sayangnya, tak semua foundation memiliki kemampuan tersebut. Umumnya, foundation high end  atau foundation kelas atas mampu meng-covarege kekurangan wajah dengan sempurna. Tentu saja, harganya tidak murah dan berpikir ulang untuk membelinya. 

Tak perlu khawatir, beberapa brand foundation yang dijual di drugstore punya daya coverage yang tak kalah bagus dari foundation high end. Asal diaplikasikan secara tepat, foundation dapat meng-coverage dengan sempurna, tahan lama, serta tidak crack atau retak. 

Selain kualitas oke, foundation drug store ini punya harga yang bersahabat dan favorit makeup enthusiat dan beauty influencer, khusunya di Indonesia. Nah, berikut ini enam foundation drugstore dengan kualitas coverage terbaik dilansir dari laman Allure

Maybelline New York SuperStay 24HR Full Coverage Foundation

Maybelline New York SuperStay 24HR Full Coverage Foundation mampu meng-coverage kekurangan wajah dan pori-pori dengan sempurna. Selain itu, formulanya yang kaya pigmen ini bebas minyak, tahan sepanjang hari, dan mudah diaplikasikan ke kulit. 

Tak heran, Maybelline New York SuperStay 24HR Full Coverage Foundation berhasil meraih penghargaan Best of Beauty Award pada 2018 sebagai alas bedak dengan coverage terbaik. 

L'Oréal Paris Infallible Fresh Wear Foundation

L'Oréal Paris Infallible Fresh Wear Foundation memiliki formula yang menciptakan tampilan medium sampai full coverage dengan menyerap minyak di kulit sehingga menghasilkan riasan yang segar semi matte dan tahan selama 24 jam terkena keringat sekali pun. 

Maybelline New York Fit Me Dewy + Smooth Foundation

Selain Maybelline SuperStay 24HR, brand makeup asal Amerika Serikat ini memiliki banyak alas bedak dengan kualitas terbaik. Salah satunya, Maybelline New York Fit Me Dewy + Smooth Foundation. 

Foundation dengan hasil akhir berkilau atau dewy ini mempunyai tekstur yang sempurna dan formula yang ringan yang mampu meng-coverage wajah dengan sempurna serta tampak alami.

Revlon Colorstay Makeup For Combo/Oily Skin

Revlon's Colorstay merupakan foundation pahlawan toko obat. Menurut makeup artist, Nicole Walmsley, Revlon Colorstay Makeup For Combo/Oily Skin memiliki formula yang ringan dengan kandungan SPF dan hasil akhir matte yang tahan lama. 

Sesuai dengan namanya, Revlon's Colorstay khusus dibuat untuk kulit kombinasi dan berminyak sehingga menyerap dan mengontrol minyak berlebih. Dengan kemasan baru memakai aplikator pompa, membuat foundation mudah digunakan, tidak boros, juga aman. 

Nyx Can't Stop Won't Stop Foundation

Makeup artist sekaligus beauty vlogger Alyssa Ashley bekerja sama dengan Nyx untuk menghasilkan alas bedak matte dengan kualitas coverage penuh. Nyx Can't Stop Won't Stop Foundation hadir dalam 45 warna inklusif yang menawan dan sesuai tone kulit wanita di seluruh dunia. 

Nyx Can't Stop Won't Stop Foundation mampu menutupi kekurangan kulit wajah seperti flek hitam dan bekas jerawat, bekas luka, pori-pori yang besar, dan warna kulit tidak merata secara alami. 

Wet n Wild Photo Focus Foundation

Wet n Wild menguji formula dalam Photo Focus Foundation dengan melalui tes di bawah tujuh kondisi pencahayaan berbeda dengan smartphone untuk membuktikan selfie produknya. Walhasil, alas bedak dengan hasil akhir matte ini terlihat sempurna dalam gambar. 

Wet n Wild Photo Focus Foundation memberikan coverage medium hingga full coverage serta formula ringan yang mudah di-blend di wajah, baik memakai beauty blender, kuas, maupun jari. 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel