1. Lifestyle
  2. 5 Universitas Kedokteran Terbaik Untuk Kuliah
Lifestyle

5 Universitas Kedokteran Terbaik Untuk Kuliah

5 Universitas Kedokteran Terbaik Untuk Kuliah

Foto: Website/colourbox

Kemajuan teknologi dapat dirasakan pada berbagai bidang, salah satunya adalah kedokteran setiap hari. Biasanya alat diagnostik dibuat dengan standar industri menjadi usang setiap beberapa tahun karena kontribusi dari 10 sekolah kedokteran terbaik di dunia ini.

Tidak hanya itu, perusahaan farmasi besar memberikan jutaan dolar dalam mengembangkan fasilitas untuk pengembangan obat-obatan dalam mengobati penyakit yang berbahaya pada  jiwa. Hal ini yang menjadi alasan kebutuhan semakin meningkat dan individu yang cerdas dan penuh perhatian pada bidang kedokteran klinis dan farmasi.

Foto: website/rencanamu

 

Masalah medis yang baru muncul dari lembaga penelitian dan perawatan medis merupakan sesuatu yang penting. Selain itu, ada beberapa sekolah mulai  memimpin dalam memastikan masa depan yang sehat untuk semua.

Ingin mempelajari lebih dalam mengenai dunia kedokteran, beberapa universitas dapat dijadikan sarana untuk belajar. 

1. Harvard University

Pascasarjana fakultas kedokteran Universitas Harvard mempunyai tiga misi dalam mendidik, meneliti, dan memberikan perawatan klinis. Universitas ini berdiri sejak 1782 sebagai sekolah kedokteran tertua ketiga di AS. 

Harvard menyediakan departemen sains lain yang bekerja pada departemen klinis di beberapa rumah sakit yang berafiliasi dengan universitas. Harvard bekerja sama dengan empat rumah sakit pendidikan utama di seluruh wilayah Boston. 

2. University of Cambridge

Universitas terbaik yang ada di Inggris dan Eropa. Selain itu, program kedokteran yang ada disini termasuk pada peringkat ketiga di tahun 2018 ini. Kampus Biomedical Cambridge menjadi salah satu pusat pendidikan kedokteran, klinik praktek dan riset biomedical terbesar dan terbaik di Eropa. Standar kelulusan mahasiswa cambridge biasanya ada pada 6 tahun. 

Foto: website/mitratrainingcenter

 

3. Ludwig-Maximilians-Universitat (LMU) Munich

Secara global universitas yang berada di Jerman ini dikenal. Layanan riset yang ada di Ludwig-Maximilians-Universitat (LMU) Munich mendukung para peneliti melakukan konsultasi, pendanaan, administrasi dan penyelesaian aspek legal dari proyek secara menyeluruh.

4. Universitas Sydney

Universitas yang menampung Fakultas Kedokteran dan Kesehatan didirikan sebagai fakultas kemudian terintegrasi pada tahun 2016. Selain itu, fakultas ini berfokus pada pembelajaran kelompok kecil dan pengalaman langsung untuk memberikan perawatan pasien, melakukan penelitian, dan menemukan solusi dalam mengatasi asalah kesehatan yang paling mendesak di dunia.

Tidak hanya itu, Fakultas Kedokteran Sydney mempunyai beberapa rumah sakit pendidikan di seluruh New South Wales. Mahasiswa ikut terlibat dalam pengalaman klinis pedesaan dan perkotaan.

Secara lebih luas, mahasiswa memiliki berbagai peluang luar negeri melalui jaringan penyedia layanan internasional yang kuat dari sekolah. Beberapa diantara mereka, biasanya menghabiskan dua tahun pertama di kampus, kemudian di tahun tiga dan empat dalam pengaturan klinis.

Foto: website/dreamstime.com

 

5.University of Toronto

Universitas yang sudah berdiri sejak tahun 1843, Fakultas Kedokteran di U of T merupakan salah satu institusi studi kedokteran tertua dan terbaik di Kanada.

Pada inti Fakultas Kedokteran terbentuk Jaringan Kesehatan Universitas yang berkaitan dengan  tiga rumah sakit khusus: Rumah Sakit Umum Toronto, Pusat Kanker Princess Margaret, dan Rumah Sakit Toronto Western. Selain itu, alumi dari Universitas T terkenal sebagai penemu insulin dan sel punca mereka.

 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel