Ladiestory.id - Seiring dengan berkembangnya dunia teknologi, muncul berbagai media sosial untuk mendukung aktivitas berdigital. Bahkan dalam satu HP, seseorang pasti mempunyai beberapa media sosial yang di unduh. Namun, kamu perlu waspada dalam menggunakan media sosial.
Pasalnya kamu bisa saja kecanduan dalam menggunakan media sosial. Untuk mencegah kecanduan ini, dilansir dari healthline pada Minggu (11/09/2022) berikut cara yang bisa kamu ikuti.
Hapus Aplikasi Media Sosial yang Tidak Diperlukan
Banyaknya aplikasi dapat membuat data selulermu cepat habis. Selain itu, kamu akan sibuk mengecek dari media sosial yang satu ke media sosial yang lain. Pilih salah satu media sosial yang kamu perlukan. Lalu, hapus aplikasi yang tidak kamu gunakan. Usahakan pilih media sosial yang kebanyakan teman-temanmu pakai agar kamu bisa berkomunikasi lewat HP.
Matikan Telepon
Jika notifikasi yang muncul pada Hp mu menggangu aktivitas sehari-hari, kamu bisa menonaktifkan notifikasinya. Kamu juga bisa mematikan HP mu ketika aktivitas tertentu seperti saat di sekolah atau kantor yang tidak menggunakan aktivitas media sosial.
Buat Jadwal
Media sosial akan menjadi aplikasi yang bermanfaat jika digunakan dengan tepat. Agar tidak menghabiskan waktumu bermedia sosial, kamu bisa membuat jadwal khusus untuk bermain media sosial. Dengan begitu kamu akan terhindar dari kecanduan media sosial.
Jauhkan HP Saat Tidur
Media sosial dapat memberika efek dopamin ke otak yang membuat penggunanya ketagihan. Kamu bisa menjauhkan HP mu saat tidur agar tidak mudah menggunakannya. Dengan begitu kamu bisa tidur dengan nyenyak tanpa gangguan dari media sosial.
Lakukan Hobi Aktivitas Fisik
Istiah rebahan muncul ketika era digital makin berkembang. Nah, untuk mengalihkan kebiasaanmu bermain media sosial, aktivitas fisik adalah jawabannya. Kamu bisa melakukan hobi mu seperti masak, berkebun, berenang, bermain bola atau berkumpul dengan komunitasmu loh.