Kehamilan menjadi momen ditunggu banyak pasangan suami istri. Namun, tak semua pasangan suami istri beruntung memiliki momongan dengan cepat. Beberapa di antaranya harus berusaha lebih untuk memperoleh buah hati.
Selain menjalani program hamil lewat bantuan medis, olahraga juga diyakini dapat memperbesar peluang hamil. Salah satu olahraga yang dapat dilakukan adalah yoga. Sejumlah penelitian menunjukkan yoga membantu mengurangi stres yang dapat mempengaruhi kesuburan.
Sebagian ahli percaya bahwa beberapa pose tertentu dari yoga dapat membantu memperbesar peluang kehamilan dengan meningkatkan aliran darah ke panggul, merangsang kelenjar penghasil hormon, serta melepaskan ketegangan otot.
Dilansir dari laman Parents, Eden Fromberg, ahli ginekologi bersertifikat sekaligus guru yoga di New York, Amerika Serikat, membagikan serangkaian pose yoga yang dapat meningkatkan kesuburan. Latihan yoga ini dapat kamu lakukan empat hingga lima kali seminggu untuk hasil terbaik. Apa saja? Simak lima pose yoga untuk meningkatkan kesuburan di bawah ini.
Staff Pose
Fromberg mengatakan berjalan mengenakan sepatu hak tinggi atau high heels dapat membuat dasar panggul menjadi tidak sejajar. Hal ini mengakibatkan sistem limfatik terganggu dan membuat lebih sulit untuk hamil. Dengan pose ini, bisa memberi rasa tenang dan meningkatkan kehamilan. Untuk mencoba gaya yoga ini sangat mudah. Kamu bisa mengikuti langkah di bawah ini.
- Ambil matras atau selimut, lalu duduk di atas. Rentangkan kaki lurus ke depan dengan punggung dalam posisi tegak. Letakkan kedua tangan di samping tubuh sebagai penyangga tambahan.
- Putar kedua pergelangan kaki searah jarum jam sebanyak lima kali dan ulangi kembali ke arah berlawanan jarum jam.
- Lenturkan dan arahkan kaki sebanyak 10 kali.
- Goyangkan jari-jari kaki serta putar dan tekuk pergelangan kaki.
- Gerakan kaki dengan memantulkan lutut ke atas dan ke bawah secara perlahan, yang akan melumasi sendi lutut dan pinggul untuk membantu membuatnya tetap lentur.
Half Ankle to Knee Pose
Gaya yoga membuka pinggul ini membantu melepaskan ketegangan dari tubuh serta meningkatkan penyelarasan organ panggul yang dapat memudahkan untuk hamil. Untuk menjajalnya, ikuti langkah di bawah ini.
- Ambil posisi seperti staff pose, kemudian tekuk lutut kanan dan letakkan pergelangan kaki kanan di atas lutut kiri. Selanjutnya, gerakan kaki kiri tetap bergerak dengan menekuk kaki kiri.
- Tekuk kaki kanan dan tekan telapak tangan kiri ke telapak kaki kanan. Tekan satu sama lain secara berlawanan. Pada saat bersamaan, gunakan tangan kanan tepat di atas lutut kanan untuk menekan paha ke bawah dengan kuat, tapi tanpa tenaga. Tahan selama tiga tarikan napas.
- Angkat lutut ke atas dan ke bawah dengan lembut untuk melumasi sendi pinggul.
- Secara bertahap membungkuk ke depan sejauh yang kamu bisa dengan nyaman. Gunakan otot perut untuk menopang dan memanjangkan tulang belakang. Kemudian ylangi di sisi yang berlawanan.
Alternating Knee to Chest Pose
Duduk di meja sepanjang hari membuat fleksor pinggul menjadi tegang atau kencang. Pose ini menawarkan manfaat menciptakan peluang hamil dengan melepaskan ketegangan dan mengoreksi kesejajaran kamu.
- Ambil posisi telentang dan rentangkan kaki kiri lurus ke depan dan tekuk kaki kanan ke dada. Letakkan kedua tangan di lutut sambil memeluk lutut.
- Tahan selama lima tarikan napas panjang, lalu lepaskan. Ulangi pose ini pada kaki kiri.
- Setelah itu, tarik kedua lutut ke dada. Jaga kedua kaki tetap menempel dan masing-masing tangan diletakkan di tulang kering. Kemudian tarik dan embuskan napas selama lima hitungan.
Bridge Pose
Bridge pose membantu meningkatkan hubungan yang kuat antara pinggul, panggul, dan punggung bawah serta menstimulasi sistem kekebalan dan endokrin.
- Ambil posisi telentang dengan kedua lutut ditekuk dan kedua menapak rata di lantai. Buka sedikit kaki dari jarak pinggul dan letakkan kedua lengan dengan di samping tubuh dengan telapak tangan menghadap ke atas.
- Buang napas dan tekan punggung bawah ke lantai. Tekuk tulang ekor di bawah, lepaskan tulang belakang dari lantai, angkat bokong sampai melebihi punggung atas. Jaga posisi panggul tetap melengkung di bawah dan punggung bawah memanjang.
- Tahan pose selama lima hingga 15 tarikan napas dalam-dalam.
- Lepaskan pose secara bertahap, turunkan tulang belakang ke lantai dari punggung atas ke punggung bawah. Ulangi pose ini sebanyak dua kali.
Yogini Squat
Dengan posisi jongkok, akan membangun dasar panggul yang kuat--hal yang diperlukan saat mengandung bayi yang sedang tumbuh. Dasar panggul yang kuat juga bisa meningkatkan kehidupan seks.
- Ambil sikap jongkok yang nyaman dengan kaki sedikit lebih lebar dari pinggul. Periksa untuk memastikan lutut dan kaki mengarah ke arah yang sama. Jika merasa lutut tegang, jangan terlalu dalam posisi jongkok. Jika tumit tidak mau rata dengan lantai, letakkan handuk kecil yang digulung di bawahnya untuk menopang.
- Gunakan otot inti dan punggung, duduklah tegak lurus.
- Untuk dukungan tambahan, satukan kedua telapak tangan dan tekan siku ke lutut bagian dalam.