1. Fashion
  2. 5 Inspirasi Gaya Koleksi Musim Gugur-Dingin 2022/2023 Branded Fashion Dunia
Fashion

5 Inspirasi Gaya Koleksi Musim Gugur-Dingin 2022/2023 Branded Fashion Dunia

5 Inspirasi Gaya Koleksi Musim Gugur-Dingin 2022/2023 Branded Fashion Dunia

Koleksi Musim Gugur-Dingin 2022/ 2023. (Special)

Ladiestory.id - Fashion Week di berbagai kota mode dunia seperti London, Paris, New York dan Milan telah diselenggarakan. Berbagai branded fashion dunia telah menampilkan koleksi mereka, khususnya untuk menyambut musim gugur-dingin 2022 mendatang.

Rata-rata brand fashion dunia meluncurkan koleksi yang identik dengan baju-baju hangat yang tebal untuk mengantisipasi musim dingin di negara-negara sub-tropis. Materialnya bisa terbuat dari bahan faux fur atau leather (kulit).

Lalu, bagaimana dengan fashionista yang tinggal di Indonesia yang beriklim tropis? Agar penampilan Anda fashionable mengikuti tren fashion dunia saat ini namun tetap merasa nyaman ketika mengenakannya, berikut beberapa ide dari tema koleksi branded fashion dunia yang dapat diadopsi dalam style berbusana fashionista di Indonesia.

5 Inspirasi Gaya dari Koleksi Musim Gugur-Dingin 2022/ 2023 Branded Fashion Dunia  

Brown Leather Jacket

 

Bottega Veneta (lofficielbaltic.com)

Mengenakan fashion item berbahan leather from top to toe di Indonesia tentu bukan perkara mudah mengingat suhu yang cenderung panas. Daripada terjebak rasa tidak nyaman karena harus berkeringat sepanjang hari, mengapa tidak mencoba mengambil 1 item saja sebagai fashion statement Anda. Leather biker’s jacket, misalnya.

Untuk menghindari kebosanan, coba adopsi ide dari koleksi terbaru Bottega Veneta. Majalah L'Officiel Baltic, dalam laman situsnya, lofficielbaltic.com, menyematkan tema fashion tersebut sebagai “Brown is the New Black”.

Seperti lazimnya biker’s jacket, warna outfit didominasi hitam. Coba ganti warna koleksi leather jacket Anda dengan warna dark brown. Ini tentu sesuatu yang fresh.

College Girl Look

 

Louis Vuitton (lofficielbaltic.com)

Bagi Anda yang berjiwa youthful, selamat! Branded fashion terkenal dunia, Louis Vuitton, baru saja merilis koleksi musim gugur mereka untuk tahun ini yang bertema “School Girl” atau “College Girl”. Karakteristik fashion theme ini identik dengan beberapa hal, antara lain kombinasi three pieces fashion items, yaitu basic shirt, knee-length skirt dan simple blazer atau over-sized leather jacket.

Apabila Anda tergolong fashionista dengan tipe boyish, bisa juga lho rok selututnya diganti dengan celana berpotongan palazzo atau over-sized cutting. Tambahkan accessories seperti four in hand necktie, jenis dasi yang panjang menjuntai hingga ke bagian perut seperti lazimnya kaum pria gunakan ketika mengenakan setelan jas (man suit).

Apabila ingin terlihat playful dan memberikan kesan lebih fashionable, dasi bisa pula diganti dengan shawl (syal) berbahan katun atau rayon agar menimbulkan efek flowy dan tidak kaku ketika dikenakan. Satu hal lagi yang tak boleh terlupakan bagi Anda yang memilih untuk mengenakan bawahan skirt, yaitu knee-length socks. Apabila ingin lebih aman, Anda juga dapat menggunakan legging yang tidak terlalu bervolume sebagai pelengkap girly-look Anda. 

Semi Punk Look

 

Rokh (lofficielbaltic.com)

Satu lagi inspirasi gaya berbusana ala koleksi branded fashion dunia yang diyakini akan tren di akhir tahun 2022 hingga awal 2023 nanti. Tema fashion bergaya punk yang ditata sedemikian rupa sehingga masih ada unsur “normal” di beberapa item-nya bisa juga lho dijadikan ajang ekspresi Anda yang ingin tampil beda dari biasanya, namun masih cocok untuk momen profesional Anda.

Caranya, Anda dapat mengambil inspirasi dari koleksi Fall Winter 2022/ 2023 new-punk look yang diluncurkan brand Rokh pada ajang Fasion Week terbaru. Melalui koleksinya, Rokh menampilkan gaya semi-punk look yang menyatukan antara basic shirt, midi dress berwarna senada, outer berupa cropped-jacket berbahan leather dan bawahan celana panjang dengan cutting standard.

Untuk memberi efek punk, selain mengenakan leather jacket, Anda juga bisa menambahkan sedikit accessories berbahan kulit, seperti leather belt dengan desain yang eye-catching. Dijamin penampilan Anda tak akan monoton.

Not So Simple Plain Tank Top

 

Chloe (chloe.com)

Jika Anda masih memiliki persepsi bahwa tank top apalagi berwarna putih adalah sebuah fashion item yang membosankan, coba tiru gaya fashion yang ditawarkan branded fashion Chloe untuk koleksi 2022/ 2023 Fall Winter-nya. Agar penampilan Anda tidak plain, coba padukan white tank top Anda dengan leather pants berwarna satu dari warna-warna khas autumn season seperti root beer atau dark brown, maple red atau red wine, terracotta atau clay, olive green, atau navy blue motif garis putih.

Selain mengambil bawahan sebagai variasi yang akan menghapus kesan monoton, Anda juga bisa mengenakan blazer atau aksesori seperti tas atau clutch, ankle atau calf-length boots, topi, atau shawl dengan warna-warna tersebut. Jika tau triknya, tank top berwarna plain yang sederhana justru akan menantang sisi kreatif Anda.

Warna Hijau Sage untuk Si Paling Introvert    

 

Hermes (glowsly.com)

Anda termasuk orang yang tidak suka dengan penampilan bold yang terlalu menarik perhatian? Mengapa tidak mencoba single color dress seperti koleksi Hermes sebagaimana diungkap glowsly.com baru-baru ini.

Simple dress dengan warna sage green yang terkesan muram, dapat dikombinasikan dengan calf boots berwarna berbeda namun tetap senada dengan warna baju yang dikenakan. Dengan begitu, Anda yang introvert juga tetap dapat tampil fashionable tanpa harus membuat sekeliling Anda membelalakkan mata karena image Anda yang berubah seketika.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel