1. Mom & Kids
  2. 5 Hal yang Perlu Diajarkan pada Si Kecil Agar Tumbuh Akur Bersama Saudaranya
Mom & Kids

5 Hal yang Perlu Diajarkan pada Si Kecil Agar Tumbuh Akur Bersama Saudaranya

5 Hal yang Perlu Diajarkan pada Si Kecil Agar Tumbuh Akur Bersama Saudaranya

Betapa menyenangkannya ketika melihat anak-anak kita tumbuh menjadi pribadi yang akur dengan saudara-saudaranya yang lain. Terlebih dengan kakak atau adik kandung mereka sendiri. Sebab, selain bisa menampilkan pemandangan yang indah tanpa ada pertengkaran di dalamnya, kita sebagai orang tua pun akan sangat terbantu di saat sedang menyelesaikan pekerjaan, karena tidak perlu melerai dan mendiamkan anak yang rewel akibat bertengkar dengan kakak atau adiknya. Tentu, bukan hal yang tidak mungkin untuk menjadikan mereka sebagai saudara kakak beradik yang akur. Sebab, ada 5 hal yang bisa diajarkan pada si kecil agar ia tumbuh akur bersama saudaranya hingga dewasa kelak! Berikut inilah ulasannya.

1. Ajarkan mereka untuk mendukung satu sama lain

Ajarkan mereka untuk mendukung satu sama lain
sumber: freepik.com

Ketika anak pertama harus berjuang mendapatkan nilai yang baik di kelasnya, kita bisa mengajarkan adiknya untuk memotivasi dan mendukung si kakak. Misalnya saja dengan meminta si adik memberikan roti isi keju dan cokelat favorit si kakak untuk bekal sarapannya di sekolah. Kamu bisa membuat roti isi keju dan cokelat yang enak dengan isian yang banyak dan menempatkannya di kotak makan si kakak. Lalu, mintalah si adik untuk memberikan kotak bekal itu kepada kakaknya sembari berkata, “Kakak pasti bisa dapat nilai yang bagus. Aku dukung!” Kemudian, mintalah si kakak untuk mengucapkan terima kasih kepada adiknya karena sudah didukung sebegitu rupa, sambil mencium pipi si adik. Ah! Rasanya tidak ada pemandangan lain seindah ini, Ladies! Jika hal ini menjadi kebiasaan, mereka akan tumbuh dewasa dengan saling mendukung.

2. Ajarkan mereka untuk melindungi satu sama lain

Ajarkan mereka untuk melindungi satu sama lain
sumber: freepik.com

Di saat si adik belum pulang sekolah sebab ada pelajaran tambahan di kelasnya, namun hujan datang begitu derasnya. Mintalah kakaknya untuk menjemput si adik ke sekolahnya jika hujan sudah mereda, Ladies. Namun, pastikan bahwa usia kakak sudah cukup besar untuk bepergian kesana-kemari dan lokasi sekolah adiknya tidak jauh-jauh amat. Ketika sudah waktunya si adik untuk pulang, jelaskanlah kepada si kakak bahwa melindungi adik adalah salah satu tugasnya, sebab usia adik lebih muda dibanding kakak, sehingga kakak harus menjaganya. Jika kakak sudah mengerti, mintalah ia untuk menjemput adiknya di sekolah sembari membawa payung atau jas hujan, berjaga-jaga jika hujan turun lagi. Sesampainya di rumah, jangan lupa ingatkan si adik untuk berterima kasih kepada kakaknya sembari mencium kening kakaknya tersayang itu. Jika kebiasaan ini terus dibiarkan, maka sampai dewasa pun kakak beradik ini akan terbiasa untuk saling melindungi satu sama lain.

3. Ajarkan mereka untuk mendengarkan masalah satu sama lain

Ajarkan mereka untuk mendengarkan masalah satu sama lain
sumber: freepik.com

Sebelumnya, kamu harus memberi pengertian dulu kepada mereka, bahwa mendengarkan dengan saksama ketika orang lain berbicara atau bercerita adalah sebuah hal yang terpuji. Katakan padanya, “Jadi, jika suatu saat kakak atau adik atau ibu dan ayah sedang ada masalah, lalu bercerita kepada kalian, maka jadilah pendengar yang baik dan berikan solusinya jika kalian punya,”. Nah, ketika suatu saat si adik bercerita kepadamu bahwa ia sedang ada masalah, maka dengarkanlah. Lalu, mintalah ia untuk bercerita kepada kakaknya dan minta pendapatnya. Kalau kondisi seperti ini dibiasakan hingga mereka dewasa, maka mereka akan menjadi teman curhat paling asyik satu sama lain sampai kapanpun.

4. Ajarkan mereka untuk peduli satu sama lain

Ajarkan mereka untuk peduli satu sama lain
sumber: freepik.com

Kamu bisa mengajarkan anak-anak untuk saling peduli satu sama lain dari sekarang, Ladies. Misalnya saja dengan meminta si kakak mengajari adiknya berbagai mata pelajaran yang dikuasainya. Begitu pula si adik yang juga bisa membantu kakaknya ketika dimintai pertolongan. Sikap saling peduli ini bisa berkembang hingga mereka dewasa dengan sendirinya, asalkan terus dilatih dan dijadikan kebiasaan.

5. Ajarkan mereka untuk tidak kikir dan mau membagi uang sakunya satu sama lain

Ajarkan mereka untuk tidak kikir dan mau membagi uang sakunya satu sama lain
sumber: freepik.com

Jadikan kegiatan berbagi satu sama lain menjadi kebiasaan barunya. Misalnya saja, ketika si kakak membagi uang saku atau uang tabungannya kepada si adik, sebab adik ingin beli buku baru yang sudah diincarnya. Atau, semisal si adik yang membagi makanannya kepada kakak setelah membeli jajan di kantin sekolahnya. Ketika anak sudah terbiasa saling memberi, maka di masa depannya nanti mereka bisa saling membantu ketika ada salah satu yang membutuhkan bantuan, terlebih dalam hal finansial.

Pelajaran kebaikan yang kita ajarkan kepada anak sejak dini akan terus menempel di dalam ingatannya. Maka, tak usah tunggu waktu lagi untuk mengajarkan kebaikan kepada mereka.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel