Ladiestory.id - Nama NCT DoJaeJung tengah menjadi pembicaraan masyarakat. Hal ini dikarenakan kehadiran grup Korea tersebut di rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Mereka pun turut hadir dalam vlog terbaru dari RANS Entertaiment.
Interaksi grup besutan SM Entertainment ini dengan buah hati Raffi dan Nagita pun terlihat sangat menggemaskan. Bahkan, Jaehyun dan Rafathar yang dianggap memiliki kemiripan oleh para netizen pun berhasil dipertemukan dan foto bersama. Sontak, hal ini menjadi perbincangan yang hangat khususnya di kalangan pecinta K-pop.
Namun, apa aja sih fakta menarik NCT DoJaeJung yang baru saja main ke rumah Raffi Ahmad ini? Yuk, simak selengkapnya berikut ini.
Jadi Grup Unit Terbaru
Fakta menarik NCT DoJaeJung yang pertama adalah menjadi grup unit terbaru. SM Entertainment sendiri telah beberapa kali membuat sub unit dari tiap boyband atau girlband yang dibentuknya.
Kehadiran NCT DoJaeJung pun menambah daftar unit terbaru di perusahaan asal Korea Selatan ini. Berbeda dengan sub unit lain, DoJaeJung mengusung konsep yang menarik. Ditambah dengan kemampuan vokal dari para membernya, membuat unit satu ini positif diterima masyarakat. Melalui lagu “Perfume” DoJaeJung resmi merilisnya di situs musik online sejak 17 April 2023.
Sempat Tampil Sebelum Resmi Debut
Fakta menarik NCT DoJaeJung selanjutnya adalah sempat tampil sebelum resmi debut. Penampilan tersebut khususnya di hadapan para penggemar atau biasa disebut NCTZens. Melalui konser The Link+ yang berlangsung pada Oktober 2022 di Jamsil Olympic Stadium, Korea Selatan.
Personil DoJaeJug membawakan lagu berjudul “Can We Go Back”. Selanjutnya kembali tampil pada acara MBC Gayo Daejejeon 2022. Terkahir, kembali tapil di hadapan NCTZens dan membuat para penggemarnya menginginkan debut resmi unit ini.
Meski belum resmi debut, nyatanya unit satu ini pernah tampil bersama dalam pemotretan majalah GQ Korea pada tahun 2020 menggunakan pakaian yang senada. Wah, definisi rezeki ga akan kemana Ladies!
Rilis Mini Album dengan 6 Lagu
Usai resmi debut, NCT DoJaeJung pun merilis ini album dengan title track “Perfume”. Album ini kemudian diisi dengan 6 lagu yang memiliki konsep musim semi. Beberapa judul lagu b-side yang diusung seperti “Strawberry Sunday”, “Can We Go Back”, “Kiss”, “Drive” serta “Ordinary”
Selain itu, melalui lagu “Perfume” genre musik yang digunakan adalah R&B electro funk dengan sentuhan gitar ritmis serta bass elektrik yang fun dan easy listening. Hal ini pun memberikan keunikan pada grup unit terbaru SM Entertainment. Perpaduan musik serta vokal akapela dari membernya membuat warna baru bagi telinga para pendengar.
Merupakan Fixed Unit NCT
NCT merupakan salah satu grup besutan SM Entertainment yang memiliki beberapa sub unit. Bersamaan dengan sub unit seperti NCT Dream, NCT 127 hingga NCT WayV. Grup NCT DoJaeJung juga masuk sebagai Fixed Unit.
Kualitas vokal ketiganya pun menjadi salah satu alasan tak perlu diragukannya kemampuan para idol ini. Chemistry yang ceria dan penuh tawa tersebut juga dilengkapi dengan visual ketiganya yang memukau para penggemar. Bahkan uniknya, setiap member memiliki usia dengan selisih satu tahun. Unik bukan?
Miliki Beberapa Film Musik
Fakta menarik NCT DoJaeJung terakhir adalah memiliki beberapa film musik. Melalui YouTube resmi NCT, unit baru ini merilis film musik yang gunanya memperdalam kisah serta arti dari album “Perfume”
Musik film tersebut diberi judul “Triangular Theory of Love” dan menunjukan kisah tiga bagian dari “Passion”, “Commitment” dan “intimacy”. Kamu pun akan disuguhkan dengan kisah cinta yang berbeda dari lagu-lagu yang ada dalam album tersebut. Konsep yang dinaskan juga merupakan gabungan unsur melodi dengan gerakan tarian yang groovy and fun.