5 Destinasi Wisata Internasional yang Cocok untuk Solo Traveler

Senin, 22 Januari 2024 | 15:57:00

Bulan Maghfira

Penulis : Bulan Maghfira

5 Destinasi Wisata Internasional Yang Cocok Untuk Solo Traveler

Ilustrasi Wanita. (Freepik.com)

Ladiestory.id - Ada banyak alasan bagi seseorang untuk bepergian sendirian atau solo traveling. Hal ini bisa menjadi salah satu cara bagi seseorang yang ingin pergi berlibur tanpa adanya gangguan dari orang lain.

Di masa ini, sudah banyak destinasi wisata dengan akses transportasi yang mudah, dan lingkungan yang relatif aman sehingga ideal untuk dijelajahi sendirian.

Melansir US News, berikut beberapa destinasi wilayah yang cocok bagi solo traveler.

Norwegia

Norwegia. (usnews.com)

 

Norwegia menawarkan pemandangan terbaik bagi para pecinta alam. Di negara ini terdapat pantai hingga fjord yang menawarkan pemandangan yang sangat menakjubkan. Norwegia memiliki beberapa fjord terpanjang, tersempit, terdalam dan terindah di dunia, dan lanskap fjord yang masih asli bahkan tercatat dalam Daftar Warisan Dunia UNESCO.

Tokyo

Tokyo. (usnews.com)

 

Ibu kota Jepang, Tokyo, merupakan salah satu kota yang juga cocok bagi para solo traveler. Saat berada di kota ini, pastikan untuk mengunjungi banyak museum, taman, dan kuil bersejarah.

Salah satu yang bisa dikunjungi adalah Kuil Sensoji dan Kaminarimon yang menawarkan pemandangan yang sangat indah. 

Perth

Perth. (usnews.com)

 

Ibu kota Australia Barat yang dianggap sebagai ibu kota tercerah, Perth, memiliki banyak tempat wisata yang wajib dikunjungi. Kota ini sangat mudah diakses bagi para wisatawan, lantaran terdapat Wi-Fi umum yang bisa diakses wisatawan, dan bus gratis.

Jika tujuan berlibur adalah mencari ketenangan, cobalah untuk bersantai di pasir putih lembut di salah satu pantai yang ada di Perth, atau pergi ke Rottnest Island untuk menjauh dari keramaian kota.

Beaver Creek

(usnews.com)

 

Desa menawan di Pegunungan Rocky ini sangat cocok bagi seseorang yang menyukai alam bebas. Beaver Creek Resort menawarkan layanan antar-jemput gratis untuk perjalanan ke mana pun di dalam resort. Hal ini merupakan sebuah kelebihan bagi solo traveler.

Di tempat ini, wisatawan bisa bermain ski sepuasnya selama musim dingin, hiking, bersepeda, atau sekadar duduk di tepian aliran sungai.

Grand Cayman

Grand Cayman. (usnews.com)

 

Grand Cayman memiliki akses yang mudah untuk dikelilingi dengan taksi atau mobil sewaan. Pulau ini juga menawarkan banyak aktivitas yang bisa dilakukan sendirian. 

Pergilah ke Stingray City untuk bisa berinteraksi langsung dengan ikan pari yang ada di sana. Hal lain yang dapat dilakukan di pulau ini adalah snorkeling atau scuba diving.