1. Fashion
  2. 5 Brand Terkenal Ini Memproduksi Sneakers Ramah Lingkungan
Fashion

5 Brand Terkenal Ini Memproduksi Sneakers Ramah Lingkungan

5 Brand Terkenal Ini Memproduksi Sneakers Ramah Lingkungan

Daftar Brand Sneakers Ramah Lingkungan. Sudahkah berbuat sesuatu untuk menjaga lingkungan dan Bumi hari ini? Jika belum, yuk kita coba memulainya dengan sesuatu yang kita suka, misalnya saja melalui mode. Lebih tepatnya, dengan memakai sneakers yang diproduksi dengan prinsip ramah lingkungan. Dan ternyata banyak brand ternama yang sudah melakukannya. Jadi, tidak hanya ingin meraup keuntungan, tapi brand ternama internasional ini juga sedang berupaya membuat produk yang berdampak positif bagi alam juga, yakni dengan menggunakan bahan-bahan alami sebagai bahan dasar pembuatan sepatu. Siapakah mereka? Baca sampai habis untuk mengetahui jawabannya. 

Allbirds x Just Water

Allbirds, merek sepatu ramah lingkungan asal Amerika, baru saja mengumumkan koleksi terbarunya yang berkolaborasi dengan Just Water (merek air kemasan milik Jaden Smith, anak Will Smith dan Jada Pinkett Smith). Koleksi ini tidak cuma membuat tampilan gayamu keren, tapi juga mengajak kamu buat berdonasi untuk bencana kebakaran Hutan Amazon beberapa waktu lalu.

Selain itu, brand sneakers yang mengusung sustainable ini berkomitmen untuk menggunakan bahan-bahan alami dengan cara yang berkelanjutan. Untuk koleksi ini, bahan dasarnya dibuat dari pohon yang bersertifikat FSC (The Forest Stewardship Council) dan sol sepatunya dibuat dengan Sweet Foam yang diproduksi dari tebu Brasil.

Converse Renew Canvas

Converse Renew Canvas sekarang menghadirkan tampilan dan nuansa Chuck Taylor All Star yang ikonik yang terbuat dari 100% polyester yang berasal dari botol plastik bekas. Converse Renew Canvas adalah iterasi pertama yang menampilkan lini Converse baru, yakni Converse Renew, yang memiliki potensi untuk menciptakan produk baru dari barang lama, 

Katun yang digunakan oleh sepatu kanvas ini berasal dari bahan sisa yang kemudian diolah dan diproses. Oleh karena katun sisa sudah berwarna, sepatu Renew Canvas ini tidak membutuhkan pewarna lagi. 

Adidas Adizero Ubersonic 3 x Parley

Berkolaborasi dengan Parley for the Ocean, sebuah organisasi lingkungan, Adidas meluncurkan sneakers Adizero Ubersonic 3 x Parley. Sneaker ini terbuat dari benang hasil limbah daur ulang, baik dari pantai ataupun pesisir. Sepatu ini dibuat dengan bahan yang paling efisien dan tahan lama, tetapi juga dengan bahan produksi yang mempunyai beban ekologis paling sedikit untuk planet Bumi.

Reebok Forever Floatride GROW

Brand sneakers ramah lingkungan berikutnya adalah Reebok. Sportswear asal Inggris ini merilis sneakers dengan material yang tidak konvensional. Reebok menggunakan bahan-bahan dari alam seperti biji minyak castor, pohon eucalyptus (bahan alami untuk produksi minyak kayu putih), alga dan karet alami.

Bagian atas sneakers merupakan bahan rajutan terbuat dari serat eucalyptus yang diklaim memiliki fitur untuk memudahkan kaki 'bernapas' saat dikenakan. Sementara untuk sol bagian dalam menggunakan alga yang dipanen dari area ramah lingkungan, menghasilkan material tahan lama juga antibau.

Onitsuka Tiger Ecobember Pack

Dalam industri pembuatan sepatu, kulit sapi yang digunakan oleh produsen sepatu biasanya terbuang begitu saja, dan pastinya menjadi limbah. Sementara itu, Onitsuka Tiger mendaur ulang serat kulit tersebut dengan teknik coating khusus menjadi lapisan yang baru. Selain itu, Onitsuka Tiger juga menggunakan bahan-bahan ramah lingkungan lainnya seperti tali sepatu polister dan kapas organik untuk bagian dalamnya.

Sumber foto utama: Shutterstock.com

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel