1. Fashion
  2. 4 Inspirasi Padu Padan Ootd Kaos Oversize Hijab, Tampilan Makin Kece!
Fashion

4 Inspirasi Padu Padan Ootd Kaos Oversize Hijab, Tampilan Makin Kece!

4 Inspirasi Padu Padan Ootd Kaos Oversize Hijab, Tampilan Makin Kece!

Foto: Instagram/Meiraniap

Kaos oversize belakangan lagi ngetren dan banyak dipakai para hijabers. Tak salah memang, kaos oversize bikin nyaman dipakai untuk aktivitas sehari-hari.

Ditambah lagi bila dipadukan dengan bawahan yang pas, dijamin deh penampilan Anda jadi makin kece. 

Mau tahu berbagai pilihan padu padan ootd oversize hijab yang bisa buat penampilan hari-harimu makin kece? Yuk cek inspirasinya berikut ini.

1. Paduan Ootd Kaos Oversize Hijab dengan Flare Pants

Foto: Instagram/Meraniap

Ingin tampil manis dengan ootd hijab kaos oversize? Anda bisa padu padankan  kaos oversized warna kuning pastel yang lembut ini dengan dilapisi manset pada bagian dalamnya.

Sementara untuk bagian bawahnya Anda bisa kenakan flare pants dengan detail fringe pada bagian ujung celananya. Untuk hijabnya Anda dapat pilih pashmina warna  coklat agar memberi warna mencolok pada ootd Anda. 

Lengkapi  penampilanmu dengan mules dan tas jinjing. Pasti penampilan Anda akan makin kece dan manis.

2. Paduan Ootd Kaos Oversize Hijab dengan Rok Plisket

Foto: Instagram/Meiraniap

Kaos oversize warna hitam yang satu ini memang cocok dipadukan dengan item fashion warna hitam juga. Terbukti, paduan kaos oversize hitam dengan rok plisket hitam jadi tren hijab saat ini.  

Anda juga bisa padukan dengan celana legging wudhu untuk menutupi seluruh bagian kakimu. Untuk hijabnya Anda dapat pilih hijab pashmina dengan warna hitam, membuat ootd hijabmu semakin kece.

3. Paduan Ootd Kaos Oversize Hijab dengan Celana Kulot

Foto: Instagram/Meiraniap

Kaos oversize warna putih dengan detail gambar di bagian depannya ini bisa jadi pilihan yang tepat buat ootd hijab Anda. Tambahkan lapisan bagian dalamnya dengan manset karena model kaos oversize ini berlengan pendek.

Untuk bawahannya Anda bisa kenakan celana kulot warna putih senada sehingga ootd hijabmu terlihat makin matching.

Sementara untuk hijabnya sendiri Anda bisa menggunakan hijab pashmina warna terang. Lengkapi penampilanmu dengan flat shoes dan tas jinjing.

4. Paduan Ootd Kaos Oversize Hijab dengan Celana Kotak-kotak

Foto: Instagram/tren.hijab.ootd

Motif kotak-kotak memang tidak ada matinya. Buat ootd Anda makin kece padukan kaos oversize warna coklat dengan celana kotak-kotak.

Adanya aksen pita pada bagian bawah celana juga dapat memberi kesan yang unik sekaligus feminin.

Untuk bagian dalamnya, Anda dapat mengenakan kemeja warna putih polos dengan membiarkan kancing lengannya terbuka agar memberi kesan swag. 

Kemudian padukan juga dengan aksesoris tambahan seperti kacamata hitam dan bucket hat.

Agar penampilan Anda terlihat boyish dan garang, Anda juga bisa memakai sepatu boots. Dijamin penampilan ootd Anda jadi makin kece abis!

Nah, itulah 4 inspirasi padu padan ootd kaos oversize hijab dengan bawahan lengkap dengan aksesorisnya yang akan membuat ootd Anda makin kece. Selamat mencoba.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel