1. Beauty
  2. 16 Tahun Berkiprah, NMW Clinic Perluas Unit Bisnis Bedah Plastik
Beauty

16 Tahun Berkiprah, NMW Clinic Perluas Unit Bisnis Bedah Plastik

16 Tahun Berkiprah, NMW Clinic Perluas Unit Bisnis Bedah Plastik

NMW Clinic. (Ladiestory.id / Bulan Maghfira)

Ladiestory.id - Di zaman yang sudah serba modern ini, semakin banyak bermunculan klinik-klinik kecantikan yang menawarkan perawatan estetika wajah. Hal ini terbagi menjadi dua metode, yakni operasi plastik dan non-operasi plastik. 

Baik oplas maupun non-oplas, keduanya memberikan solusi nyata bagi siapa pun yang menginginkan estetika wajah menjadi lebih baik. Meski begitu, keduanya memiliki perbedaan yang cukup signifikan.

Operasi plastik menawarkan perubahan yang lebih permanen dengan dilakukannya treatment seperti facelift, operasi kelopak mata, atau pengencangan leher. Sementara treatment non-oplas seperti botox, filler, chemical peeling, dan terapi laser hanya mengurangi kerutan, garis halus, dan memperbaiki tekstur kulit.

dr. Nataliani Mawardi, Dipl. CIBTAC, selaku penggagas NMW Clinic mengatakan bahwa tidak semua permasalahan pada wajah bisa diselesaikan dengan tindakan estetik non-oplas. Ada beberapa kasus yang memang membutuhkan adanya operasi plastik.

“Jadi bidang estetik sendiri yang mencakup filler, facelift, chemical peeling, dan botox itu ada keterbatasan. Tidak semua kasus dapat di-handle maksimal oleh tindakan estetik tersebut. Oleh karenanya, beberapa kasus harus diselesaikan dengan tindakan bedah plastik,” kata dr. Nataliani Mawardi, Kamis (18/1/2024).

dr. Nataliani Mawardi, Penggagas NMW Clinic. (Ladiestory.id / Bulan Maghfira)

 

Berangkat dari permasalahan tersebut, NMW Clinic memperluas unit bisnisnya dengan menjalin kerja sama dengan beberapa rumah sakit nasional dan dokter bedah yang sudah ahli di bidangnya.

“Unit bisnis bedah plastik di NMW Clinic sudah ada di dua cabang, di NMW Surabaya dan Denpasar. Akhir tahun kemarin cabang Petogogan juga baru menambah unit bisnis bedah plastik,” terang dr. Nataliani Mawardi.

“Permintaan operasi plastik dan prosedur estetika melonjak di kota-kota besar seperti Jakarta, Surabaya, Yogyakarta, dan Bali seiring dengan menjamurnya klinik kecantikan,” sambungnya.

Dalam hal ini, NMW Clinic bekerja sama dengan National Hospital Surabaya dan Bali, serta Rumah Sakit Ibu dan Anak Brawijaya Jakarta dalam setiap prosedur operasi plastik yang dilakukan. Prosedur bedah mayor yang membutuhkan anestesi total akan sepenuhnya dilakukan di rumah sakit tersebut.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel